Manfaat Air Rebusan Kunyit untuk Kesehatan

Manfaat Air Rebusan Kunyit untuk Kesehatan

Kunyit sejak lama digunakan untuk meningkatkan kelezatan berbagai masakan. Namun, belum banyak yang mengenal manfaat kunyit untuk kesehatan, terutama air rebusannya. Apa manfaat air rebusan kunyit untuk kesehatan?

Salah satu manfaat kunyit adalah memperkuat imun tubuh. Khasiat tersebut diduga karena sifat antivirus dan antioksidan di dalam kunyit. Cara efektif dalam mendapatkan manfaat kunyit adalah minum air rebusannya. Apa manfaat air rebusan kunyit untuk kesehatan? Berikut info selengkapnya.

Khasiat Air Rebusan Kunyit

Tidak hanya sebagai penguat rasa dan pewarna alami, kunyit memiliki banyak manfaat untuk kesehatan, yaitu:

1. Membantu meningkatkan daya tahan tubuh

Seperti disebutkan sebelumnya, kandungan antivirus dan antibakteri dalam kunyit efektif untuk memperkuat imun tubuh. Oleh karena itu, Anda dianjurkan untuk mengonsumsi air rebusan kunyit agar daya tahan tubuh tetap terjaga.

2. Mencegah komplikasi terkait masalah kardiovaskular

Kandungan antioksidan dalam kunyit efektif dalam mengoptimalkan sistem peredaran darah atau kardiovaskular. Oleh karena itu, Anda dianjurkan untuk minum air rebusan kunyit setiap hari untuk mengurangi risiko serangan jantung, terutama ketika Anda menjalani operasi bypass arteri koroner.

3. Mencegah kanker

Kunyit juga bermanfaat untuk mengurangi risiko terjadinya kanker. Hal ini dikarenakan sifat antikanker yang dimiliki kunyit berkhasiat untuk membantu mencegah kerusakan sel di dalam tubuh, sehingga dapat mencegah terjadinya kanker. Selain itu, sifat antitumor pada kunyit efektif dalam menghambat pembentukan tumor dalam tubuh.

4. Mencegah Alzheimer

Agar terhindar dari penyakit degeneratif, seperti Alzheimer, Anda dianjurkan untuk mengonsumsi air rebusan kunyit secara rutin. Kandungan antioksidan dalam kunyit berfungsi untuk melindungi tubuh dari kerusakan sel dan peradangan yang biasanya dialami pengidap Alzheimer. Kunyit juga dapat membantu memperlambat mutasi protein yang berkaitan dengan penyakit neurodegeneratif.

5. Mencegah diabetes

Kunyit sejak lama digunakan sebagai obat herbal untuk membantu menurunkan risiko terjadinya diabetes. Selain itu, Anda bisa mengonsumsi suplemen yang mengandung kunyit untuk membantu mencegah diabetes.

6. Menjaga kesehatan organ hati

Kunyit juga bermanfaat untuk mengoptimalkan fungsi pada organ hati. Selain itu, minum air rebusan kunyit secara rutin juga bermanfaat untuk mencegah terjadinya gangguan pada sel-sel di organ hati.

7. Menjaga kesehatan paru

Kandungan antioksidan dalam kunyit menyimpan banyak manfaat untuk mencegah penyakit, termasuk meringankan gejala kondisi yang berhubungan dengan paru. Sejumlah penelitian juga menunjukkan bahwa kunyit dapat digunakan untuk mengobati beberapa penyakit, seperti asma, fibrosis paru, kanker, dan Penyakit Paru Obstruktif Kronis (PPOK).

Cara Membuat Air Rebusan Kunyit 

Untuk mendapatkan manfaat kunyit, Anda bisa membuat air rebusan kunyit yang bisa dilakukan dengan mudah. Berikut caranya:

  • Siapkan empat gelas air matang dan satu sendok teh bubuk kunyit.
  • Rebus air.
  • Campurkan bubuk kunyit ke dalam air.
  • Diamkan hingga mendidih.
  • Saring air rebusan tersebut ke dalam gelas, biarkan hingga hangat, dan nikmati.

Agar rasanya lebih nikmat atau efektivitasnya meningkat, Anda bisa mencampurkannya dengan beberapa bahan alami lain, seperti susu, madu, lada hitam, lemon, atau jahe.

Jika Anda sudah minum air rebusan kunyit secara rutin, namun kondisi medis yang dialami tidak membaik, segera hubungi dokter untuk mendapatkan pengobatan yang tepat.

Share this post


Best Seller Products

has been added to your cart.
Checkout