Blog

Rekomendasi 13 Menu Sahur dan Buka Puasa yang Mudah Dibuat

Menu Sahur dan Buka Puasa – Ketika bulan Ramadhan tiba, maka semua umat muslim harus melaksanakan puasa selama sebulan. Tentunya, bulan Ramadhan begitu dinanti karena banyak sekali keberkatan dan keistimewaan di dalamnya. Misalnya saja adalah setiap perbuatan baik kita akan mendapatkan pahala hingga dua kali lipat.

Menyambut bulan Ramadhan, pastinya memberikan banyak momen penting seperti sahur dan buka puasa. Hal itu dikarenakan banyak sekali berbagai menu menarik selalu disajikan pada bulan suci tersebut. Untuk kamu yang ingin membuat menu sahur dan buka puasa, berikut kita kumpulkan beberapa menu di bawah ini.

Menu Sahur dan Buka Puasa yang Mudah Dibuat

Inilah daftar menu sahur dan buka puasa yang mudah dibuat. Dengan begitu, kamu bisa mencobanya di rumah tanpa perlu membelinya di luar.

1. Tumis Brokoli Saus Tiram

Ketika berpuasa, sangat disarankan untuk mengonsumsi makanan sehat. Contohnya seperti menu sayur-sayuran dan buah. Nah, tumis brokoli saus tiram ini bisa menjadi pilihan pertama. Mungkin kamu sudah tahu bahwa di dalam brokoli merupakan salah satu jenis sayuran yang menyehatkan. Brokoli bisa dimasak menjadi tumisan sehingga rasanya lebih gurih.

2. Sayur Bayam

Masih berhubungan dengan sayuran dan kini ada sayur bayam. Dengan dilengkapi jagung, sayur bayam akan menambah nutrisi karbohidrat. Ditambah lagi, pembuatan sayur bayam termasuk cukup simpel dan harganya terjangkau.

3. Sayur Asem

Sayur asem merupakan salah satu makanan yang identik dengan daerah Jawa Barat. Di semua restoran sunda hampir pasti menyediakan menu sayur asem ini. kamu bisa memilih sayur asem untuk sahur nanti.

4. Telur Dadar

Telur merupakan salah satu jenis makanan yang mengandung protein tinggi. Telur yang dibuat dadar bisa menjadi pilihan untuk menu sahur. Ditambah dengan variasi lain seperti daun bawang merah dan cabai bisa menjadi pilihan tepat.

5. Sup Ayam Kentang

Untuk menu sahur yang lebih “berbobot” tapi tetap mengutamakan sayuran, kamu bisa buat sup ayam kentang. Menu makanan satu ini juga sangat populer di Indonesia dan cara pembuatannya sangat mudah.

6. Ayam Kecap

Untuk menu berbuka puasa, kamu bisa mencoba menu ayam kecap. Perpaduan manis dan gurih ini bisa sangat pas untuk berbuka puasa. Kamu juga bisa menambah variasi seperti cabai sesuai selera.

7. Sayur Lodeh

Saat berbuka puasa, akan lebih nikmat saat mengonsumsi menu berkuah dengan nasi hangat. Hal itu bisa kamu coba di sayur lodeh. Di dalam sayur lodeh terdapat banyak sayuran seperti terong, kacang panjang, dan labu siam. Kamu juga bisa menambah variasi dengan tahu atau tempe sebagai pelengkap.

8. Capcay Kuah

Kembali pada menu tumisan, kali ini ada capcay kuah. Makanan ini juga cukup bergizi dengan banyak sayuran di dalamnya. Kamu bisa melakukan variasi dengan menambah kuah atau cukup dijadikan tumisan saja.

9. Cumi Balado

Untuk kamu yang menyukai makanan laut, cumi balado ini bisa menjadi pilihan menarik. Apalagi, saat disajikan dengan hangat, maka bisa menambah selera saat berbuka puasa. Untuk pembuatannya pun terbilang tidak rumit dan pengerjaannya tidak lama.

10. Cah Tahu Teriyaki

Ingin membuat menu tahu yang berbeda untuk buka puasa? Cah tahu teriyaki bisa kamu coba. Pembuatannya terbilang tidak lama dan aromanya pun menggugah selera saat berbuka puasa.

11. Sop Buah

Sop buah merupakan salah satu jenis makanan yang sering muncul di bulan Ramadhan. Untuk membuat sop buah sendiri ternyata tidaklah sulit sehingga kamu bisa membuatnya sendiri di rumah sesuai selera.

12. Kolak Pisang

Nah, kolak pisang juga termasuk menu takjil yang selalu ada menjelang buka puasa. Untuk membuatnya juga terbilang tidak susah karena semua bahan-bahannya bisa kamu dapatkan di pasar.

13. Es Pisang Ijo

Menu takjil selanjutnya adalah es pisang ijo. Sama halnya dengan kolak pisang, kamu bisa mendapatkan bahan-bahannya dengan mudah. Ditambah lagi pembuatannya juga cukup mudah.

Demikian beberapa menu sahur dan buka puasa yang mudah dibuat. Semoga artikel ini bisa memberikan manfaat dan selamat mencoba, ya.

Share this post


Best Seller Products

has been added to your cart.
Checkout