5 Manfaat VCO untuk Kesehatan: Atasi Stres Hingga Turunkan Berat Badan

manfaat vco untuk kesehatan

5 Manfaat VCO untuk Kesehatan: Atasi Stres Hingga Turunkan Berat Badan

Berbeda dengan minyak lainnya, VCO atau Virgin Coconut Oil dikenal karena manfaatnya di dunia kesehatan herbal. VCO adalah minyak kelapa murni yang tidak melewati proses pemanasan suhu tinggi seperti minyak lainnya. Apa saja manfaat VCO untuk kesehatan?

VCO umumnya dimanfaatkan sebagai bahan baku kosmetik dan juga bisa dikonsumsi langsung sebagai asupan nutrisi. Manfaat VCO untuk kesehatan juga telah dipercaya sejak lama. Apa saja manfaat VCO untuk kesehatan? Berikut beberapa di antaranya.

Manfaat VCO untuk Kesehatan

Tidak hanya digunakan sebagai perawatan kecantikan, VCO ternyata juga memiliki banyak manfaat untuk menjaga kesehatan. Berikut beberapa di antaranya:

1. Membantu mengatasi stres

Suasana hati dan kepenatan bisa memicu seseorang terkena stres. Stres yang dibiarkan bisa meningkatkan risiko penyakit. Untuk mencegah hal ini, Anda bisa mengonsumsi VCO. Hal ini dibuktikan melalui penelitian yang menemukan bahwa minyak kelapa terbukti dapat membantu mengurangi stres akibat flu kronis. Selain itu, para peneliti juga menemukan bahwa manfaat VCO untuk kesehatan lainnya adalah mencegah depresi.

2. Mencegah penyakit liver

Penelitian dari Journal of the Science of Food and Agriculture melakukan uji coba penggunaan VCO kepada tikus yang memiliki penyakit hati. Hasilnya, tikus yang mengonsumsi minyak kelapa memiliki masalah kesehatan hati yang lebih baik setelah 4 minggu dibandingkan tikus lain yang tidak mengonsumsi minyak kelapa. Hal ini dikarenakan adanya kandungan di dalam VCO yang bermanfaat untuk melindungi hati. Meski demikian, hingga saat ini penelitian belum bisa memastikan efektivitas dan manfaat VCO untuk kesehatan manusia.

3. Mengontrol kadar gula darah

Salah satu penyebab masalah infertilitas perempuan, seperti PCOS, adalah ketidakseimbangan hormon. Kandungan asam lemak rantai menengah dalam VCO berfungsi untuk membantu menjaga keseimbangan hormon yang bisa mencegah berbagai masalah infertilitas. Selain itu, VCO juga dipercaya dapat menstabilkan kadar gula darah untuk menjaga kesuburan perempuan. Kadar gula darah yang terlalu tinggi bisa menyebabkan kerusakan DNA pada sperma dan masalah dengan implantasi embrio.

4. Mempercepat pembakaran lemak

Anda sedang melakukan program diet? Cobalah mengonsumsi VCO. VCO merupakan sumber trigliserida rantai menengah (MCT), yaitu sejenis lemak jenuh. Dikutip dari Journal of the Academy of Nutrition and Dietetics, mengonsumsi MCT secara rutin dapat membantu meningkatkan jumlah kalori yang dibakar tubuh, sehingga VCO bisa membantu meningkatkan penurunan berat badan. Meski demikian, Anda perlu menghindari konsumsi VCO secara berlebihan, karena VCO yang termasuk minyak kelapa sangat tinggi kalori dan bisa menyebabkan kenaikan berat badan secara drastis.

5. Sumber energi tubuh

Manfaat VCO lainnya adalah sebagai sumber energi dalam tubuh. Kandungan trigliserida rantai menengah (MCT) dalam VCO bekerja menuju ke hati dan menjadi suplai energi yang cepat, seperti halnya karbohidrat. Dengan menyimpan banyak energi, maka dapat menunjang tubuh untuk melakukan aktivitas sehari-hari, serta mencegah kelelahan.

Itulah beberapa manfaat VCO untuk kesehatan yang perlu Anda ketahui. Untuk mendapatkan manfaat VCO secara optimal, Anda bisa mengonsumsi campuran VCO, madu, dan biji chia.

Meski kandungan lemak jenuh dalam VCO berbeda dengan lemak jenuh lainnya, namun sebaiknya tidak dikonsumsi secara berlebihan agar tidak terjadi efek samping yang serius.

Share this post


Best Seller Products

has been added to your cart.
Checkout