Pentingnya Pakai Sunscreen Setiap Hari
Sunscreen merupakan salah satu rangkaian perawatan yang berfungsi untuk memberikan perlindungan terhadap kulit dari paparan sinar ultraviolet (UVA/UVB), visible light dan Infra Red. Namun, apa pentingnya pakai sunscreen setiap hari?
Apa pentingnya pakai sunscreen setiap hari? Sunscreen tidak hanya berfungsi untuk melindungi kulit dari sinar matahari. Jika digunakan secara teratur, produk ini juga bisa menjaga kesehatan kulit secara keseluruhan. Berikut penjelasan lengkap mengenai pentingnya pakai sunscreen setiap hari dan tips menggunakan sunscreen secara tepat.
Pentingnya Pakai Sunscreen Setiap Hari
Kulit yang terpapar sinar ultraviolet bisa berdampak buruk, baik jangka pendek maupun jangka panjang. Dampak jangka pendek, yaitu:
- Kulit berwarna lebih gelap.
- Kulit menghitam
- Terbakar matahari (sunburn).
- Kulit kusam.
Sedangkan dampak jangka panjang meliputi:
- Penuaan kulit, seperti kulit kendur dan kulit keriput.
- Muncul flek hitam atau bercak-bercak kecoklatan.
- Risiko kanker kulit.
Untuk mencegah hal-hal di atas, pastikan Anda menggunakan sunscreen setiap hari, terutama saat beraktivitas di luar ruangan.
Menggunakan Sunscreen Setiap 2 Jam Sekali
Pernahkah Anda mendengar anjuran pakai sunscreen setiap 2 jam sekali. Mengapa harus 2 jam sekali?
Meski sunscreen berfungsi untuk menghalangi sinar matahari menembus kulit, namun perlindungannya bisa berkurang dalam beberapa jam sejak awal digunakan. Hal ini bisa disebabkan oleh ekspresi wajah, gesekan dengan kulit, keringat, dan lainnya.
Oleh karena itu, agar perlindungannya tetap optimal, penggunaan sunscreen perlu dilakukan secara berkala setiap 2 jam sekali. Terlebih jika Anda beraktivitas di luar ruangan setiap hari, sehingga terkena paparan sinar matahari secara langsung.
Mengingat sinar UVA bisa menembus kaca, Anda juga perlu menggunakan sunscreen ketika berada di ruangan yang masih terkena paparan sinar matahari, seperti langit-langit kaca atau jendela yang memungkinkan sinar matahari masuk.
Saat ini ada beberapa produk sunscreen dengan nilai SPF yang tinggi dan dapat diaplikasikan 1x sehari. Untuk Anda yang malas untuk re-aplikasi sunscreen, produk ini bisa menjadi pilihan.
Tips Menggunakan Sunscreen Secara Tepat
Penggunaan sunscreen yang tidak tepat membuat manfaatnya menjadi tidak optimal. Berikut panduan menggunakan sunscreen yang tepat:
- Gunakan sunscreen dengan SPF minimal 30.
- Aplikasikan sunscreen pada semua area yang tidak tertutup baju, seperti leher, lengan, wajah, dan kaki.
- Pada area dada depan, punggung belakang, seluruh paha hingga kaki, aplikasikan sekitar 2 sendok teh sunscreen.
- Pilih sunscreen sesuai dengan kondisi kulit Anda. Jika Anda memiliki kulit sensitif, sebaiknya gunakan sunscreen jenis physical.
- Sesuai rekomendasi Dokter Spesialis Kulit dan Kelamin Indonesia (PERDOSKI), aplikasikan sunscreen sekitar 1 sendok teh di area leher, kepala, tangan, dan wajah.
- Sunscreen merupakan langkah terakhir dalam perawatan wajah. Oleh karena itu, gunakan sunscreen sebelum menggunakan makeup.
Coverderm Filteray, All Day Protection with 1 Application Only
Pastikan Anda aman dan nyaman beraktivitas dengan kulit yang terlindungi dari sinar matahari. Coverderm Filteray memberikan perlindungan sepanjang hari hanya dengan satu aplikasi.
Coverderm Filteray dilengkapi dengan Full Spectrum Protection yang melindungi kulit Anda dari sinar ultraviolet (UVA/UVB), Visible dan Infra Red, Safe and photostable dengan filter alami yang merefleksikan radiasi matahari, 100% waterproof, hypoallergenic, dan cocok digunakan untuk berbagai aktivitas.
Coverderm Filteray diformulasikan untuk semua jenis kulit, sehingga cocok bagi Anda yang memiliki kulit sensitif sekalipun. Coverderm Filteray juga tidak menimbulkan whitecast, tidak lengket, dan mudah menyerap.Coverderm Filteray Sunscreen mengandung SPF 60, hypoallergenic, cocok untuk semua jenis kulit dan bersifat waterproof.