Rekomendasi Obat Darah Tinggi Herbal: Daun Kemangi Hingga Seledri

obat darah tinggi herbal

Rekomendasi Obat Darah Tinggi Herbal: Daun Kemangi Hingga Seledri

Hipertensi atau darah tinggi adalah tekanan darah tinggi akibat banyaknya darah yang dipompa oleh jantung dan penyempitan pembuluh darah di arteri. Selain obat-obatan medis, tekanan darah tinggi bisa diturunkan dengan obat darah tinggi herbal.

Darah tinggi bisa menjadi komplikasi yang serius jika tidak ditangani dengan tepat, bahkan berisiko stroke, penyakit jantung, dan kematian. Untuk mencegah komplikasi yang serius, penting untuk melakukan pemeriksaan tekanan darah secara rutin ke dokter. Anda juga bisa menurunkan tekanan darah tinggi dengan menggunakan beragam obat darah tinggi herbal berikut. 

Beragam Obat Darah Tinggi Herbal yang Efektif Turunkan Hipertensi

Mulai dari daun kemangi hingga jahe, berikut beragam obat darah tinggi herbal yang direkomendasikan:

1. Daun kemangi

Kandungan eugenol pada daun kemangi bersifat antioksidan yang ampuh melonggarkan pembuluh darah, mengencerkan darah, dan melancarkan peredaran darah, sehingga efektif mengurangi tekanan darah tinggi. Konsumsi daun kemangi secara rutin untuk mendapatkan manfaat yang optimal. 

2. Peterseli

Peterseli juga bisa digunakan untuk menurunkan tekanan darah. Kandungan vitamin C dan karotenoid pada peterseli ampuh mengurangi kadar kolesterol jahat (LDL), sehingga efektif mengurangi hipertensi. Vitamin C juga larut dalam air dan bersifat diuretik, sehingga memungkinkan ginjal mengeluarkan lebih banyak air dan merilekskan dinding pembuluh darah. Dengan pembuluh darah yang rileks, asupan nutrisi, oksigen, dan hormon ke seluruh tubuh bisa optimal, sehingga darah tinggi bisa diturunkan.

3. Biji seledri

Obat darah tinggi herbal lainnya adalah biji seledri. Kandungan serat, kalsium, zat besi, magnesium, dan mangan pada biji seledri ampuh mengurangi tekanan darah tinggi dengan cara menghambat saluran kalsium alami. Biji seledri juga dapat melonggarkan pembuluh darah, sehingga efektif melancarkan peredaran darah.

4. Bawang putih

Kandungan allicin pada bawang putih berkhasiat untuk melonggarkan pembuluh darah dan mengoptimalkan aliran darah, sehingga ampuh menurunkan tekanan darah. Selain itu, bawang putih efektif mengurangi kadar kolesterol yang memicu tekanan darah tinggi.

5. Thyme

Thyme adalah obat darah tinggi herbal berikutnya. Tanaman ini mengandung asam rosmarinik yang ampuh mengurangi gula dan peradangan. Kandungan ini juga dapat mengoptimalkan aliran darah dengan mengurangi tekanan darah sistolik, sehingga efektif mengurangi tekanan darah tinggi. 

6. Kayu manis

Kayu manis adalah pilihan obat darah tinggi herbal yang bisa Anda coba. Tanaman ini efektif melonggarkan dan melebarkan pembuluh darah, sehingga ampuh mengurangi tekanan darah tinggi. Jika dikonsumsi secara rutin selama 12 minggu, kayu manis efektif mengurangi tekanan darah sistolik dan diastolik.

7. Jahe

Jahe sejak lama dikenal sebagai obat darah tinggi herbal. Tanaman ini berkhasiat untuk menghambat saluran kalsium dan inhibitor ACE alami. Untuk manfaat yang optimal, konsumsi jahe setidaknya 2 hingga 4 gram per hari.

8. Seledri 

Seledri juga direkomendasikan untuk menurunkan tekanan darah tinggi. Senyawa kimia pada seledri, yaitu phthalide, berfungsi untuk melonggarkan jaringan di pembuluh darah, sehingga efektif mengurangi tekanan darah tinggi. Selain itu, seledri mengandung beragam nutrisi yang ampuh menurunkan tekanan darah tinggi dan menjaga tekanan darah normal, misalnya kalium dan magnesium.

Share this post


Best Seller Products

has been added to your cart.
Checkout