Blog

perkembangan bayi 8 bulan

Perkembangan Bayi 8 Bulan dan Stimulasi yang Tepat

Perkembangan bayi merupakan proses yang menakjubkan bagi setiap orang tua. Mulai dari bayi belajar duduk, merangkak, berjalan, berbicara, tersenyum, hingga tertawa, menjadi suatu pencapaian yang tidak terlupakan. Salah satu pencapaian yang sangat penting adalah perkembangan bayi 8 bulan.

Apa saja perkembangan bayi 8 bulan yang luar biasa? Memasuki usia ini, bayi mulai belajar untuk fokus. Misalnya, bayi mulai bisa fokus bermain secara acak, fokus pada mainan atau sesuatu yang menarik perhatiannya. Selain itu, kemampuan motorik bayi juga semakin baik. Apa saja perkembangan bayi 8 bulan lainnya? Berikut penjelasannya.

Perkembangan Bayi 8 Bulan

Pada usia 8 bulan, bayi memasuki fase perkembangan yang cukup signifikan dibandingkan fase-fase sebelumnya. Apa saja perkembangannya? Berikut beberapa di antaranya:

1. Mengembangkan kemampuan fisik

Seperti disebutkan sebelumnya, kemampuan motorik bayi pada usia 8 bulan semakin meningkat. Misalnya, merangkak, berguling, bergeser, menarik sesuatu, dan berdiri. Pada umumnya, bayi di usia 8 bulan akan terus mengembangkan kemampuan fisik yang baru ditemukan dan dilakukan secara terus-menerus.

Kemampuan motorik bayi yang terus meningkat juga didukung oleh perkembangan otot dan tulang bayi yang pesat. Pada usia 8 bulan, sebagian besar bayi sudah memiliki otot leher dan inti tubuh (tulang punggung sampai ke tulang ekor) yang kuat, sehingga dapat duduk dengan nyaman tanpa sandaran. Ketika bagian inti tubuh tumbuh lebih kuat, bayi akan mulai meraih mainan yang paling dekat dengannya dan bereksplorasi lebih jauh.

Oleh karena kemampuan baru tersebut, bayi menjadi lebih suka mengeksplor sesuatu yang baru dan akan lebih susah untuk tidur siang. Untuk mengatasinya, ibu perlu mengatur jadwal tidur siang bayi. Para ahli kesehatan merekomendasikan bayi untuk tidur malam lebih awal, sehingga dapat bangun lebih awal dan mendapatkan tidur yang berkualitas.

2. Membenturkan kepala

Ada satu fakta unik mengenai perkembangan bayi 8 bulan, yaitu kegemaran membenturkan kepala. Saat melakukan ini, bayi biasanya memukul kepalanya secara berirama pada kotak atau dinding. Diketahui sebanyak 20 persen bayi dengan sengaja membenturkan kepala mereka. Meski banyak orang tua menganggap perilaku ini sedikit menakutkan, namun sebenarnya hal tersebut adalah normal. 

Alasan bayi membenturkan kepala hingga saat ini belum diketahui. Namun, para ahli menduga membenturkan kepala merupakan cara bayi untuk melepaskan ketegangan. Perilaku ini memiliki tujuan yang sama seperti mengisap ibu jari. Bedanya, membenturkan kepala disertai dengan ketiadaan respons saat bayi tidak mengikuti tatapan atau ajakan untuk melihat sesuatu yang orang tua tunjukkan.

Untuk mendukung perkembangan bayi 8 bulan, orang tua dapat ikut bermain dengan bayi. Misalnya, dengan mengajak bayi mengobrol, mengobrol tentang mainan, warna, dan bentuk yang sedang Anda pegang dan tunjukkan kepada anak. Selain itu, Anda juga bisa melemparkan bola mainan kepada anak dan beri tahu bagaimana cara mengembalikannya ke Anda. 

Selain itu, Anda juga bisa mendukung perkembangan bayi dengan berbaring dan membiarkan bayi merangkak ke seluruh tubuh Anda. Saat anak merangkak di tubuh Anda, bayi juga dapat mengeksplorasi bentuk tubuh manusia. Anda juga bisa menempatkan suatu barang di sudut lain yang agak jauh dari lokasi bayi, dan semangati bayi untuk mengambil barang tersebut. Agar perkembangan bayi semakin optimal, coba libatkan seluruh anggota keluarga untuk ikut mengajak bayi bermain dan mengembangkan kemampuan barunya.

Share this post


Best Seller Products

has been added to your cart.
Checkout