Bolehkah Mengoleskan Lidah Buaya Langsung ke Wajah? Ini Penjelasannya
Penggunaan lidah buaya tidak hanya sekadar tren. Bahan alami yang satu ini sejak lama digunakan untuk menjaga kesehatan dan kecantikan kulit. Dikutip dari data yang diterbitkan oleh Baylor College of Medicine, kandungan enzim, antioksidan, anti-inflamasi, vitamin A, dan vitamin C pada lidah buaya efektif mengurangi bekas jerawat dan melembapkan kulit kering. Agar manfaatnya optimal, bolehkah mengoleskan lidah buaya langsung ke wajah?
Masih dikutip dari penelitian yang sama, kandungan enzim di lidah buaya efektif mempercepat pengelupasan kulit, sehingga kulit terlihat halus. Apa saja manfaat lidah buaya untuk kesehatan kulit dan bolehkah mengoleskan lidah buaya langsung ke wajah untuk mendapatkan manfaatnya? Simak informasi selengkapnya mengenai manfaat lidah buaya untuk wajah di artikel ini.
Manfaat Mengoleskan Lidah Buaya Langsung ke Wajah
Bolehkah mengoleskan lidah buaya langsung ke wajah? Penggunaan lidah buaya secara alami lebih direkomendasikan untuk mendapatkan manfaat yang optimal dibandingkan dalam bentuk produk kemasan. Oleh karena itu, Anda dianjurkan untuk mengoleskan lidah buaya secara langsung ke wajah. Caranya, kupas kulit lidah buaya dan ambil dagingnya untuk diaplikasikan ke wajah.
Untuk Anda yang beraktivitas di luar rumah, penggunaan lidah buaya penting untuk mencegah kulit terbakar dan mendinginkan kulit akibat paparan sinar matahari. Selain itu, berikut beragam manfaat lidah buaya untuk wajah yang perlu Anda ketahui:
Mencerahkan wajah
Enzim pada lidah buaya efektif mencegah kulit kusam, mencerahkan kulit, dan menghaluskan kulit. Anda bisa menggunakan masker lidah buaya untuk mendapatkan manfaatnya.
Melembapkan wajah
Kulit bisa menimbulkan masalah kulit, misalnya kulit bersisik, jerawat, dan kulit terkelupas. Mengaplikasikan lidah buaya secara rutin dapat melembapkan kulit wajah. Selain itu, mengoleskan lidah buaya pada wajah efektif meningkatkan elastisitas kulit.
Mencegah munculnya jerawat
Lidah bersifat antibakteri dan antimikroba yang efektif mencegah jerawat. Penelitian juga menemukan bahwa mengaplikasikan gel lidah buaya secara rutin, bersamaan dengan obat antijerawat lainnya, efektif mengurangi jerawat sekitar 35%.
Menghilangkan bintik hitam pada wajah
Jika Anda bermasalah dengan bintik hitam dan flek di wajah, mengoleskan lidah buaya langsung ke wajah bisa menjadi solusinya. Untuk mendapatkan manfaatnya, Anda dianjurkan untuk mengaplikasikan gel lidah buaya secara rutin setidaknya dua kali per hari.
Memperlambat tanda-tanda penuaan
Memperlambat tanda-tanda penuaan, misalnya kerutan dan garis-garis halus, juga termasuk manfaat yang diberikan lidah buaya. Untuk mendapatkan manfaatnya, gunakan masker lidah buaya secara rutin.
Untuk mendapatkan kulit wajah yang glowing, sehat, dan awet muda, tidak cukup hanya penggunaan lidah buaya. Anda juga perlu mengimbanginya dengan pola hidup sehat, misalnya mengonsumsi makanan dengan gizi seimbang, rutin berolahraga, minum air putih, tidur yang cukup dan berkualitas, tidak merokok, mengurangi minum alkohol, dan mengelola stres dengan tepat, misalnya melakukan aktivitas yang menyenangkan, aromaterapi, atau teknik relaksasi, misalnya yoga, meditasi, dan latihan pernapasan.
Jika Anda sudah menggunakan lidah buaya, namun masalah kulit tidak teratasi atau muncul efek samping, misalnya reaksi alergi dan kulit kemerahan, sebaiknya berkonsultasi ke dokter kulit untuk diperiksa penyebabnya dan diberikan pengobatan yang sesuai dengan kondisi Anda.