Blog

minyak kutus kutus

5 Fakta Luar Biasa Minyak Kutus Kutus

Minyak yang berasal dari Bali ini pada awalnya digunakan untuk mengobati penyakit pada kaki. Seiring dengan pandemi yang berkepanjangan, minyak kutus kutus kini ramai dibicarakan oleh masyarakat karena dipercaya dapat menyembuhkan berbagai penyakit.

Terbuat dari 69 jenis tanaman obat, seperti temulawak, kulit kayu, minyak kelapa, gaharu, daun neem, daun ashitaba, bunga lawang, daun pule, dan tanaman purwaceng, minyak kutus kutus memiliki khasiat yang luar biasa untuk kesehatan tubuh. Berikut 7 manfaat minyak kutus-kutus yang harus kamu ketahui.

1.Menjaga Kesehatan Kulit

Tidak seperti minyak pada umumnya, minyak kutus kutus terdiri dari molekul yang sangat kecil. Hal ini memudahkan minyak kutus kutus untuk meresap ke dalam pori-pori secara efektif tanpa meninggalkan rasa lengket. Dengan beragam kandungan yang penting untuk kesehatan kulit, minyak kutus kutus dipercaya dapat melembabkan kulit dan membuat wajah terlihat lebih cerah dan bersinar. Selain itu, minyak kutus kutus juga ampuh dalam membersihkan kulit wajah secara efektif dan menghilangkan noda yang disebabkan oleh jerawat, bisul, dan komedo. Tidak hanya untuk kulit wajah, khasiat minyak kutus kutus juga dapat dimanfaatkan untuk mengobati kulit kasar dan pecah-pecah di bagian lutut dan tumit kaki. Caranya dengan rutin mengoleskan minyak ini ke bagian kulit yang bermasalah.

2.Diklaim Terbuat dari 69 Jenis Tanaman Obat 

Tahukah Anda, minyak kutus kutus diklaim terbuat dari sekitar 69 jenis tanaman obat. Menurut informasi di situs website resminya, minyak kutus kutus adalah minyak rempah herbal yang terbuat dari campuran 69 jenis tanaman obat yang diolah secara tradisional. Campuran tanaman tersebut dibuat dengan cara diekstrak dengan minyak esensial dan minyak kelapa, sehingga menghasilkan minyak yang merupakan perpaduan antara aromaterapi dan jamu. Pembuat minyak kutus kutus, Servasius Bambang Pranoto, meracik minyak ini dengan tujuan untuk menyembuhkan kelumpuhan yang disebabkan oleh kecelakaan pada 2011. Ajaibnya, setelah menggunakan minyak buatannya sendiri selama tiga bulan, kondisinya menjadi lebih baik.

3.Meningkatkan Kualitas Tidur

Anda kerap mengalami susah tidur atau insomnia? Jika kondisi ini tidak segera diatasi, dapat menurunkan sistem imun tubuh dan meningkatkan risiko terkena penyakit berbahaya. Untuk mencegah insomnia, Anda dapat memanfaatkan minyak kutus kutus. Terbuat dari minyak esensial dan minyak kelapa, minyak kutus kutus berfungsi sebagai minyak aromaterapi yang mampu menenangkan ketegangan saraf dan meredakan stres yang dapat menghambat tidur nyenyak. Caranya mudah, 30 menit sebelum tidur, balurkan minyak kutus kutus di beberapa bagian tubuh, seperti telapak kaki, tulang punggung, pelipis, dan bagian tubuh lainnya.

4.Mengatasi Berbagai Penyakit Degeneratif 

Penyakit degeneratif adalah penyakit berbahaya yang dapat mempengaruhi fungsi organ secara menyeluruh. Contoh dari penyakit ini, antara lain jantung, stroke, darah tinggi, dan diabetes. Minyak kutus kutus dipercaya dapat membantu mengatasi penyakit degeneratif. Hal ini dikarenakan kandungan dari beberapa tanaman herbal, seperti purwaceng yang berkhasiat dalam melancarkan sirkulasi darah, daun ashitaba yang dapat menstabilkan tekanan darah.

5.Meningkatkan Energi Tubuh

Berbagai kandungan tanaman herbal yang luar biasa dalam minyak kutus kutus dipercaya memiliki khasiat untuk mengaktifkan energi tubuh atau energi chi. Dengan khasiat tersebut, minyak kutus kutus efektif untuk menjaga kesehatan dan keseimbangan tubuh, meningkatkan sistem metabolisme tubuh, dan meningkatkan sistem imun tubuh.

Share this post


Best Seller Products

has been added to your cart.
Checkout