Apa Puasa Bisa Menurunkan Berat Badan, Mengapa?
Apa puasa bisa menurunkan berat badan?
Iya, tapi kenapa bisa, apa karena kurang makan sehingga berat badan turun. Namun, nyatanya ada orang yang selama puasa berat badannya naik. Lebih sehat yang manakah puasa berat badan turun atau naik?
Puasa Membuat Tubuh Sehat, Benarkah?
Puasa yang dilakukan umat islam biasanya menahan lapar dari jam subuh 04.30 hingga jam maghrib 17.45 dimana waktu sahur dan berbuka saja boleh makan. Selama menjalakan puasa, Anda tidak akan boleh makan dan minum dengan demikian cadangan makanan dalam otot akan dipakai untuk menggantikan suplai energi selama kegiatan. Puasa juga membersihkan racun dalam tubuh seperti zat karsinogenik, zat lemak jahat yang bisa merusak kekuatan organ tubuh manusia. Puasa yang cocok di untuk diet normal di luar waktu ramadhan adalah 2 hari sekali atau sunnah (puasa daud dan senin kamis).
Lambung yang dipuasakan akan diberikan waktu istirahat dari kerja ekstra dan membuat rileks untuk beberapa saat. Barulah saat berbuka, Anda makan ringan dahulu agar lambung tidak kaget dan sakit.
Alasan Puasa Bisa Menurunkan Berat Badan
Apa puasa bisa menurunkan berat badan, inilah alasannya!
- Tubuh yang selama jam kerjanya (pagi hingga sore) tidak ada asupan makanan tentunya menjadi berkurang lemak dan kalorinya karena digunakan sebagai energi.
- Pola hidup sehat yakni menahan tidur setelah saur akan membuat kadar gula Anda tidak meningkat sehingga tidak berubah menjadi kadar gula tinggi dalam darah.
- Menu saat puasa diusahakan seimbang seperti buah, serat, protein karena dengan kestabilan menu membuat metabolisme tubuh Anda bekerja lebih cepat.
Puasa Untuk Diet, Caranya?
Jika Anda sedang proses diet ketat coba puasa sunnah daud yang sehari puasa sehari tidak, tindakan tersebut memungkinkan dilakukan ketika berat badan Anda tak kontrol. Ada benarnya ketika orang kurus akan lebih mudah menata tubuh agar ideal dibandingkan orang terlalu gemuk. Kurangilah porsi karbo, misalnya Anda makan nasi dua centong bisa dikurangi satu centong dan perbanyak sayuran. Hindari ngemil setelah makan berat, jika ingin ngemil baiknya buah yang berair seperti pir, semangka, alpukat, pepaya.
Bagaimana Efek Puasa Berat Badan Malah Naik?
Hal ini kurang bagus karena tandanya Anda tidak menjalankan pola hidup sehat dengan menu yang sehat pula, setelah selesai terapi puasa berkelanjutan dan kembali ke pola hidup normal berat badan Anda akan naik lebih tinggi lagi. Makanan sehat porsi baik akan menambah massa otot, bukan lemak tubuh. Jika hal itu terjadi tubuh Anda akan terlihat tidak terlalu kurus, tidak terlalu gemuk tapi saat ditimbang berat badan Anda cukup bagus.
Apa puasa bisa menurunkan berat badan, iya dan sangat efektif sekali terbukti seminggu bisa turun 700 gram. Ingat, dalam menjalankan puasa tetap memakai aturan hidup sehat.