Penyebab Sakit Pinggang dan Cara Mengatasinya

penyebab sakit pinggang

Penyebab Sakit Pinggang dan Cara Mengatasinya

Sakit pinggang adalah nyeri di punggung bagian samping atau bawah. Nyeri yang dialami oleh pengidapnya bisa hilang seketika atau terus-menerus. Ketahui lebih lanjut mengenai penyebab sakit pinggang dan cara mengatasinya.

Ada beragam faktor pemicu sakit pinggang, misalnya postur tubuh yang buruk, cedera otot atau sendi, atau membawa benda berat. Sakit pinggang juga bisa menjadi gejala penyakit tertentu. Lalu, apa penyebab sakit pinggang dan bagaimana cara mengatasinya? Berikut informasi selengkapnya.

Penyebab Sakit Pinggang

Cedera di otot pinggang adalah penyebab umum sakit pinggang. Cedera tersebut dipicu oleh pergerakan pinggang yang mendadak dan berulang, misalnya akibat membawa benda yang berat atau bermain golf. Gangguan di saraf tulang belakang juga memicu sakit pinggang, yaitu:

  • Stenosis spinal atau penyempitan ruas tulang belakang.
  • Sendi di tulang belakang mengalami peradangan.
  • Hernia nukleus pulposus atau saraf kejepit akibat bantalan tulang belakang menonjol.
  • Cedera tulang belakang akibat kecelakaan atau terbentur.
  • Bantalan tulang belakang terkikis akibat proses penuaan.
  • Spondylolisthesis atau pergeseran tulang belakang dari posisi normal.
  • Gangguan lengkung tulang belakang, misalnya skoliosis, lordosis, atau kifosis.

Sakit pinggang di salah satu atau kedua sisi pinggang juga dipicu oleh gangguan di organ tubuh lain, yaitu:

  • Infeksi ginjal.
  • Batu ginjal.
  • Miom.
  • Pankreatitis.
  • Usus buntu.
  • Kista ovarium.
  • Endometriosis.

Selain itu, ada beragam kondisi yang memicu sakit pinggang, terutama pada orang dewasa, misalnya:

  • Jarang beraktivitas fisik atau berolahraga.
  • Obesitas atau berat badan berlebih.
  • Usia di atas 30 tahun.

Penanganan Sakit Pinggang Secara Mandiri

Jika sakit pinggang dipicu oleh otot yang tegang, penanganan secara mandiri bisa diterapkan, yaitu:

  • Kompres dingin, untuk meringankan sakit pinggang. Caranya, lapisi es dengan handuk, lalu aplikasikan ke area pinggang yang sakit. Lakukan berulang hingga sakit pinggang sembuh.
  • Kompres hangat, untuk menyembuhkan peradangan, melancarkan aliran darah, dan merilekskan otot. Lakukan setidaknya 30 menit setiap 3 jam.
  • Beraktivitas fisik atau olahraga. Perbanyak aktivitas fisik dan olahraga ringan untuk memperkuat otot, misalnya berenang, yoga, peregangan otot, dan berjalan cepat. 
  • Penggunaan obat pereda nyeri yang dijual bebas, misalnya paracetamol.

Penanganan Sakit Pinggang Secara Medis

Penanganan medis diperlukan jika perawatan mandiri di rumah tidak efektif menyembuhkan sakit pinggang. Berikut beberapa pengobatan yang diberikan oleh dokter:

1. Obat-obatan.

Dokter akan memberikan obat-obatan untuk mengobati sakit pinggang yang sesuai dengan kondisi pasien, yaitu:

  • Pelemas otot, misalnya eperisone atau baclofen.
  • Obat pereda nyeri berbentuk oral, suntik, atau krim.
  • Antibiotik, jika disebabkan oleh infeksi.
  • Antidepresan jenis SNRI atau trisiklik.

2. Terapi khusus.

Terapi khusus yang diberikan oleh dokter untuk memulihkan sakit pinggang, yaitu:

  • Akupunktur, untuk mengurangi nyeri.
  • Fisioterapi, untuk meningkatkan kekuatan dan kelenturan otot pinggang dan memperbaiki postur tubuh.
  • Traksi, yaitu terapi yang bertujuan untuk memperbaiki posisi tulang belakang.
  • Transcutaneous electrical nerve stimulation (TENS), yaitu terapi listrik yang bertujuan untuk menghalangi sinyal rasa sakit di sistem saraf.

3. Operasi.

Ada beberapa jenis operasi yang dilakukan sesuai dengan faktor yang mendasarinya, yaitu:

  • Operasi untuk mengangkat atau menghancurkan batu ginjal.
  • Operasi tulang belakang, misalnya kyphoplasty, untuk memperbaiki tulang belakang yang patah atau laminektomi untuk saraf kejepit.
  • Operasi usus buntu.
  • Operasi pengangkatan miom atau kista rahim.

Share this post


Best Seller Products

has been added to your cart.
Checkout