Penyebab, Gejala, dan Cara Mengatasi Flu
ditinjau oleh dr. Shabrina Wakid
Flu atau influenza adalah penyakit yang disebabkan oleh infeksi virus. Penyakit ini tidak boleh dianggap enteng, karena menginfeksi organ penting, misalnya paru-paru dan tenggorokan. Agar tidak menimbulkan komplikasi, ketahui cara mengatasi flu dan pencegahannya.
Flu biasanya terjadi di musim pancaroba dengan penularan yang cepat. Jika tidak ditangani secepatnya, flu bisa menghambat aktivitas, bahkan berisiko komplikasi yang serius. Untuk mencegah hal ini, penting untuk mengetahui cara mengatasi flu berikut.
Penyebab Flu
Flu ditularkan dari virus influenza melalui droplet penderita flu ketika batuk atau bersin. Droplet yang terinfeksi virus bisa terhirup oleh orang yang sehat atau menempel di benda-benda yang disentuh penderita flu, lalu dipegang oleh orang yang sehat dan penularan flu terjadi. Setelah itu, orang yang tertular flu akan menularkan virusnya satu hari setelahnya.
Gejala Flu
Orang yang terinfeksi flu umumnya menunjukkan beberapa gejala, misalnya pilek, bersin terus-menerus, sakit tenggorokan, dan nyeri di beberapa area tubuh. Orang yang terinfeksi virus influenza juga akan sulit tidur akibat nyeri di beberapa area tubuh. Selain itu, ada beberapa gejala flu yang biasanya muncul:
- Batuk kering.
- Pegal-pegal.
- Sakit kepala.
- Tubuh menggigil.
- Tidak nafsu makan.
- Berkeringat.
Cara Mengatasi Flu dan Pencegahannya
Gejala flu umumnya bisa membaik setelah menerapkan perawatan sederhana di rumah, misalnya memperbanyak cairan tubuh dengan minum air putih dan sup hangat, banyak beristirahat, atau minum obat flu dan pilek yang dijual secara bebas tanpa resep dokter.
Penderita flu juga dianjurkan minum obat penurun demam untuk meringankan gejala nyeri dan pegal-pegal akibat flu. Namun, penderita flu tidak dianjurkan untuk mengonsumsi antibiotik, karena obat ini berfungsi untuk menangkal bakteri, sedangkan flu disebabkan karena virus.
Penularan flu umumnya melalui batuk atau bersin dan sentuhan benda yang terkontaminasi virus influenza. Oleh karena itu, menjaga kebersihan adalah kunci untuk mencegah flu. Berikut beberapa cara mencegah dan mengatasi flu yang efektif dan mudah dilakukan:
- Rutin mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir selama 20 detik. Jika tidak ada air dan sabun, gunakan hand sanitizer.
- Tutupi bersin dan batuk dengan tisu atau siku. Setelah itu, cuci tangan hingga bersih.
- Tidak memegang wajah, hidung, mata, dan mulut tanpa mencuci tangan terlebih dahulu.
- Menjauhi keramaian. Penularan flu yang paling mudah adalah tempat di mana orang berkumpul, misalnya transportasi umum, gedung perkantoran, atau pusat perbelanjaan.
- Bersihkan benda apa pun yang sering disentuh untuk mencegah penularan flu.
- Menjaga jarak dengan orang sakit. Jika Anda sakit, sebaiknya tetap di rumah setidaknya satu hari setelah gejala demam berkurang untuk mengurangi risiko penularan flu.
- Air garam hangat. Bahan alami ini berfungsi untuk meringankan hidung tersumbat.
- Meniup hidung secara teratur. Caranya, tekan satu jari di atas satu lubang hidung, lalu tiup hidung dengan lembut agar lendir keluar.
- Tidur dengan bantal ekstra di bawah kepala. Cara ini bertujuan untuk meringankan hidung tersumbat.