Kenali 8 Manfaat Jahe untuk Kesehatan Berikut Ini
Manfaat Jahe untuk Kesehatan – Sudah dikenal lama sebagai salah satu bahan dalam pengobatan tradisional, jahe memang tidak diragukan lagi memiliki banyak manfaat untuk kesehatan tubuh. Tanaman rimpang satu ini memang sangat populer sebagai rempah-rempah dan bahan obat.
Diketahui bahwa dalam 100 gram jahe terdapat 80 kalori yang terdiri dari 84 persen karbohidrat, 9 persen protein, dan 8 persen lemak. Jahe juga mengandung vitamin B, C, kalsium, zat besi, magnesium, fosfor, kalsium, dan zinc yang baik untuk kesehatan.
Tak hanya itu saja, jahe juga dapat menghangatkan tubuh karena rasa dominan pedas yang disebabkan senyawa keton bernama zingeron.
Banyaknya kandungan nutrisi pada jahe membuatnya menjadi salah satu tanaman yang juga memiliki manfaat bagi kesehatan tubuh. Untuk mengetahui lebih dalam mengenai manfaat jahe untuk kesehatan, yuk simak pemaparan berikut ini.
Lihat juga: Suplemen untuk Atasi Gejala Lambung
Manfaat Jahe untuk Kesehatan
Sering mengonsumsi jahe? Yuk, ketahui manfaat jahe untuk kesehatan secara menyeluruh berikut ini.
1. Melawan infeksi
Manfaat jahe untuk kesehatan yang pertama adalah untuk melawan infeksi. Kandungan senyawa aktif gingerol yang dimiliki jahe dapat melawan infeksi dan peradangan. Tak heran jika jahe sering dijadikan bahan ramuan untuk membantu melawan virus penyebab infeksi.
Baca Juga: Apa Manfaat Lidah Buaya? Simak Berikut Ini.
2. Menjaga kesehatan otak
Jahe juga memiliki khasiat untuk menjaga kesehatan otak, lho. Jika kamu mengonsumsi jahe secara teratur, hal ini akan menghambat proses peradangan yang terjadi pada otak.
3. Mengurangi peradangan
Kandungan antiinflamasi alami pada jahe mampu untuk mengurangi dampak rematik secara perlahan-lahan. Maka, dengan menginsumsi jahe akan mengurangi masalah peradangan pada persendian.
4. Mencegah kanker
Jahe juga memiliki manfaat untuk mencegah timbulnya sel penyakit kanker pada tubuh. Dengan rutin mengonsumsi jahe juga dipercaya dapat menghambat pertumbuhan sel kanker rahim.
Ingin membeli suplemen dan vitamin untuk menjaga sistem imun tubuh? Kamu bisa membelinya di Official Store Pyfa Health. Yuk, cek produknya sekarang dan dapatkan diskon menarik setiap pembelian melalui Shopee. Klik banner di bawah ini, ya!
5. Melancarkan peredaran darah
Kandungan nutrisi pada jahe dapat memberikan stimulan sirkulasi darah yang kuat. Di dalam kandungan yang dimiliki jahe memberi efek stimulasi pada otot jantung untuk mengencerkan darah dan meningkatkan sirkulasi darah.
6. Mengurangi nyeri haid
Gejala menstruasi pada wanita sering kali menyebabkan nyeri pada bagian perut. Kamu bisa mengonsumsi jahe untuk membantu mengurangi rasa sakit tersebut. Selain itu, jahe juga akan membuat tubuh menjadi lebih rileks.
7. Baik untuk sistem pencernaan
Tanaman rumpang satu ini juga memiliki manfaat untuk menjaga sistem pencernaan. Jika kamu rajin mengonsumsi jahe, maka dapat mencegah perut kembung, sembelit, atau naiknya asam lambung. Jahe yang ditambahkan dalam makanan pun juga berfungsi untuk mencegah keracunan makanan akibat bakteri.
8. Meningkatkan kesuburan pria
Jahe juga bermanfaat untuk kesuburan pria, lho. Sejak kama, tanaman jahe dipercaya dapat meningkatkan jumlah hormon testosteron yang dapat meningkatkan kesuburan pria. Jadi, bagi pasangan yang sedang melakukan program hamil tidak ada salahnya untuk mengkonsumsi jahe untuk menambah kesuburan.
Baca Juga: 5 Manfaat Daun Kelor dan Cara Mengolahnya.
Nah, itulah beberapa manfaat jahe untuk kesehatan. Konsumsi juga suplemen dan vitamin lainnya untuk menjaga kesehatan dan sistem imun tubuh. Semoga bermanfaat!