Kenali Tanda-Tanda Hamil Muda, Mulai yang Umum Hingga Tidak Umum
Dikutip dari American Pregnancy Association, tanda-tanda hamil pada setiap wanita bisa bervariasi. Ada yang mual dan muntah, namun ada juga yang tidak mual dan muntah, namun sering buang air kecil. Agar kehamilan bisa dipastikan, kenali tanda-tanda hamil muda, mulai yang umum hingga tidak umum.
Tanda-tanda hamil yang bervariasi pada setiap wanita bisa disebabkan oleh kondisi tubuh yang berbeda, sehingga reaksi terhadap perubahan tubuhnya juga berbeda. Oleh karena itu, penting untuk mengenali tanda-tanda hamil muda, mulai yang umum hingga tidak umum, berikut.
Tanda-Tanda Hamil Muda yang Umum
Berikut tanda-tanda hamil muda yang umumnya mudah dikenali dan diantisipasi:
1. Terlambat menstruasi
Tanda-tanda hamil muda yang banyak dikenali adalah terlambat menstruasi lebih dari 5 hari. Tubuh juga menghasilkan hormon HCG yang berfungsi untuk mendukung kehamilan dan memerintahkan indung telur untuk tidak memproduksi sel tel baru, sehingga tidak terjadi menstruasi.
2. Perubahan payudara
Perubahan payudara karena kadar hormon progesteron dan estrogen meningkat adalah tanda hamil muda yang umum dikenali. Ciri-cirinya adalah payudara kencang, nyeri, dan sensitif. Warna puting juga memerah dan areola (area sekitar puting) berubah kehitaman. Perubahan payudara juga termasuk garis-garis urat di areola. Hal ini dipicu oleh hormon kehamilan yang meningkatkan aliran darah ke area tersebut untuk persiapan produksi ASI.
3. Morning sickness
Mual dan muntah atau yang dikenal sebagai morning sickness adalah tanda hamil muda yang umum dialami ibu hamil. Tidak hanya di pagi hari, morning sickness juga muncul di siang, sore, atau malam hari. Dikutip dari American Pregnancy Association (APA), wanita hamil yang morning sickness ada sekitar 50 persen. Selain itu, sebagian wanita akan terus morning sickness hingga trimester kedua atau bahkan hingga persiapan persalinan.
4. Cepat lelah
Kelelahan luar biasa padahal tidak beraktivitas fisik yang berat adalah salah satu tanda hamil muda. Tanda ini umumnya muncul ketika usia kehamilan satu minggu dan dipicu oleh hormon progesteron pada masa awal kehamilan, sehingga ibu lebih cepat mengantuk.
Tanda-Tanda Hamil Muda yang Tidak Umum
Selain itu, berikut tanda-tanda hamil muda yang umumnya jarang dikenali:
1. Sembelit
Hormon progesteron yang meningkat memicu ibu hamil buang air besar tidak teratur atau sembelit. Hal ini juga memicu lambatnya pergerakan usus, sehingga ibu hamil muda lebih sulit mengeluarkan feses.
2. Suasana hati yang berubah-ubah
Meski jarang dikenali, suasana hati yang berubah-ubah juga dialami ibu hamil muda. Tanda ini dipicu oleh perubahan hormon, sehingga ibu hamil muda mudah gelisah dan marah.
3. Sakit kepala
Tanda-tanda hamil muda yang tidak umum lainnya adalah sakit kepala. Sakit kepala saat hamil dipicu oleh perubahan hormon yang signifikan dan aliran darah. Jika Anda mengalami tanda ini, segera periksa ke dokter untuk diperiksa penyebabnya, sehingga diberikan penanganan yang tepat.
4. Indra penciuman lebih kuat
Dikutip dari Frontiers in Psychology, sensitivitas indra penciuman akan meningkat selama kehamilan. Hal ini memicu ibu hamil muda mengalami keluhan, misalnya mual, muntah, pusing, dan perubahan suasana hati yang drastis.