Daftar Lokasi Vaksin Booster Jakarta Selatan
Bagi Anda yang tinggal di Jakarta Selatan, ada beberapa lokasi vaksin booster Jakarta Selatan yang tersedia. Ada sekitar 135 jadwal vaksinasi booster hingga April 2022. Jenis vaksin yang tersedia, antara lain Moderna, Pfizer, dan AstraZeneca.
Untuk mendapatkan vaksin booster, Anda bisa melakukan pendaftaran melalui aplikasi JAKI. Ada juga pendaftaran yang bisa dilakukan di lokasi vaksinasi atau tautan resmi milik penyelenggara. Berikut daftar lokasi vaksin booster Jakarta Selatan yang perlu Anda ketahui:
Cara Daftar Vaksinasi Booster di aplikasi JAKI
Sebelum mengetahui lokasi vaksin booster di Jakarta Selatan, berikut cara pendaftaran vaksin booster melalui aplikasi JAKI:
- Buka aplikasi JAKI atau unduh di play store atau app store jika belum punya
- Ketuk ikon “Profil” di pojok kanan bawah
- Pilih alamat email yang ingin didaftarkan
- Ketik username yang ingin digunakan
- Ketuk “Edit Profil” untuk melengkapi data akun JAKI yang baru
- Aktivasi akun JAKI di alamat email yang didaftarkan
- Pilih banner “Vaksinasi Covid-19”
- Isi NIK dan nama sesuai KTP
- Lalu, ketuk “Periksa”, baca syarat dan ketentuan dan pilih “Ya, saya mengerti”
- Lalu, akan muncul info jadwal vaksin booster
- Setelah mendapat jadwal vaksinasi, isi kategori data penerima vaksin
- Lalu, pilih “Lokasi Vaksinasi”, isi data diri
- Cek formulir yang sudah diisi
- Kirim formulir pendaftaran, isi juga data pre-screening
- Tunggu proses validasi hingga berstatus “Siap Divaksinasi”
- Cek Jadwal vaksinasi dan unduh kartu kendali untuk diserahkan di lokasi vaksinasi.
Lokasi Vaksin Booster Jakarta Selatan
Ada beberapa lokasi vaksin booster yang tersebar di Jakarta Selayan. Berikut beberapa di antaranya:
1. Pondok Indah Mall 3
Jadwal: Pukul 09.00-12.00 WIB
Pendaftaran: vaksin.pondokindahmall.co.id
2. Mall Gandaria City
Jadwal: Pukul 09.00-11.00 WIB
Pendaftaran: https://vaksinasi-corona.jakarta.go.id/
3. AEON Mall Tanjung Barat
Jadwal: 4 – 10 April 2022 pukul 14.00-16.30 WIB
Pendaftaran: On the spot atau https://vaksinasi-corona.jakarta.go.id/
4. Mall Plaza Semanggi
Jadwal: Pukul 10.00-13.30 WIB
Pendaftaran: http://bit.ly/vaksinplangi
5. Mall Kota Kasablanka
Jadwal: Pukul 09.00-13.00 WIB
Pendaftaran: https://vaksinasi-corona.jakarta.go.id
6. RSUD Pasar Minggu
Jadwal: Senin-Kamis pukul 07.30-12.00 WIB, Jumat-Sabtu pukul 07.30-10.00 WIB
Pendaftaran: https://rsudpasarminggu.jakarta.go.id/vaksinasi/
7. Apartemen Kemang Village
Jadwal: Pukul 08.00-10.30 WIB
Pendaftaran: https://vaksinasi-corona.jakarta.go.id atau on the spot
8. Puskesmas Kecamatan Pancoran
Jadwal: Pukul 08.00-15.00 WIB
Pendaftaran: https://vaksinasi-corona.jakarta.go.id atau on the spot
9. Klinik Medika Plaza WTC 2
Jadwal: Pukul 13.00-15.30 WIB
Pendaftaran: https://vaksinasi-corona.jakarta.go.id
10. Puskesmas Kelurahan Petukangan Utara
Jadwal: Pukul 08.00-09.00 WIB
Pendaftaran: https://vaksinasi-corona.jakarta.go.id atau on the spot
11. Puskesma Kelurahan Pesanggrahan
Jadwal: Pukul 09.00-11.00 WIB
Pendaftaran: https://vaksinasi-corona.jakarta.go.id atau on the spot
12. RPTRA Bhineka Petukangan Utara
Jadwal: Pukul 08.00-11.00 WIB
Pendaftaran: https://vaksinasi-corona.jakarta.go.id atau on the spot
13. RPTRA Taman Sawo
Jadwal: Pukul 08.00-08.30 WIBPendaftaran: https://vaksinasi-corona.jakarta.go.id atau on the spot