Blog

Inilah Contoh Makanan 4 Sehat 5 Sempurna yang Simple dan Bisa Kamu Coba

Contoh Makanan 4 Sehat 5 Sempurna yang Simple – Menjaga tubuh yang sehat tentu tidak hanya dilakukan dengan rutin berolahraga setiap hari. Meskipun berolahraga dapat menjaga tubuh tetap bugar, namun asupan makanan juga berpengaruh besar terhadap kesehatan seseorang.

Salah satu cara untuk menjaga pola makan yang sehat adalah dengan memerhatikan komposisi kandungan dan porsi makanan tersebut. Komposisi makanan yang sehat dikenal dengan istilah 4 empat sehat 5 sempurna.

Meski istilah tersebut sudah cukup dikenal luas, namun banyak yang kurang peduli dan malas menerapkannya ke menu makanan mereka sehari-hari. Alasan yang paling banyak diutarakan adalah ribet dan tak memiliki banyak waktu menyiapkannya. Padahal, ada juga lho menu makanan 4 sehat 5 sempurna yang simple dan mudah dibuat.

Kira-kira, menu apa sajakah itu? Langsung saja, berikut ini adalah contoh makanan 4 sehat 5 sempurna yang simple dan bisa kamu coba.

1. Nasi liwet, alternatif bagi yang bosan dengan nasi putih biasa

Menu wajib atau makanan pokok utama yang harus hadir di setiap menu makan khas Indonesia adalah nasi. Terkadang, meski kamu sudah mengonsumsi jenis makanan lainnya, namun jika belum menyantap nasi, tetap saja kamu merasa belum makan. Jika mengonsumsi nasi biasa sudah dirasa membosankan, maka kamu bisa membuat nasi liwet.

Sama seperti nasi putih biasa, nasi liwet juga berfungsi dalam memenuhi asupan karbohidrat dalam tubuh. Kamu bisa membuat nasi liwet menggunakan magic jar atau memasaknya menggunakan cara tradisional.

2. Sayur bening, mudah dibuat dan bergizi

Banyak juga kok menu sayur yang mendukung 4 sehat 5 sempurna namun mudah dan simple untuk dibuat. Salah satunya adalah sayur bening.

Selain dimasak tanpa menggunakan minyak, sayur kuah bening ini umumnya juga diisi dengan sayuran yang kaya akan serat, zat besi, dan mineral penting untuk tubuh.

Kamu bisa memilih berbagai jenis sayuran yang kamu sukai untuk dimasak menjadi sayur bening. Umumnya, jenis sayur yang digunakan adalah sayuran hijau seperti bayam, oyong, daun katuk, dan lain-lain.

Biasanya, sayur bening juga menambahkan beberapa potongan sayuran lainnya seperti kentang, kembang kol, wortel, jagung, tomat, daun melinjo, ataupun juga jagung muda. Nah, untuk menikmatinya tentu sangat nikmat jika dikonsumsi selagi hangat bersama dengan nasi yang juga masih hangat.

Ingin membeli suplemen dan vitamin untuk kesehatan tubuh? Kamu bisa membelinya di Official Store Pyfa Health. Yuk, cek produknya sekarang dan dapatkan diskon menarik setiap pembelian melalui Shopee. Klik banner di bawah ini, ya!

Official Store Pyfahealth

3. Tempe dan tahu goreng, tambah sambal pasti nikmat

Nasi liwet dipilih sebagai sumber karbohidrat utama, sedangkan sayur bening sebagai sumber protein dan mineral penting bagi tubuh. Tidak hanya keduanya, menu 4 sehat 5 sempurna pun juga diharuskan mengandung lemak dan protein yang baik.

Salah satu lauk makanan yang simpel, sederhana, dan mudah dibuat namun tetap mengandung protein yang tinggi, yaitu tempe dan tahu. Kamu pun bisa menyajikannya dengan cara digoreng, tetapi jika ingin lebih sehat, ganti minyak tersebut dengan minyak zaitun. Untuk penyajiannya sendiri, kamu bisa menambahkan saus cabai sebagai pendampingnya dan sajikan saat panas.

4. Salad buah segar, tidak hanya nikmat tapi juga sehat

Tidak lengkap rasanya jika mengonsumsi makanan 4 Sehat 5 sempurna tanpa kehadiran buah sebagai pencuci mulutnya. Nah, buah ini merupakan sumber asupan vitamin dan mineral bagi tubuh.

Kandungan keduanya bisa kamu dapatkan dengan mengonsumsi salad buah. Salad buah merupakan kombinasi dari berbagai jenis buah-buahan segar yang terkenal akan vitamin dan mineralnya, seperti strawberry, melon, nanas, anggur, semangka, kiwi, mangga, dan buah-buahan lainnya.

Agar lebih memudahkan kamu dalam menyantapnya, kamu bisa memotongnya terlebih dahulu menjadi potongan dadu. Setelah itu, campur dan aduk semua buah-buahan menjadi satu dalam wadah besar. Agar lebih nikmat, tambahkan madu atau yogurt sebagai pemanis alaminya. Sajikan dalam keadaan dingin agar lebih segar.

5. Jika bosan dengan susu, buat milkshake saja

Jika kamu merasa bosan mengonsumsi susu murni, kamu bisa kok menggantinya dengan milkshake. Dalam menu 4 sehat 5 sempurna, susu tetapi tidak boleh terlupakan.

Namun, terkadang mengonsumsi susu murni yang secara terus menerus kerap membuat rasa bosan muncul. Untuk itu, sebaliknya kamu mengolahnya terlebih dahulu menjadi milkshake.

Cara membuatnya juga tidak terlalu sulit. Kamu hanya perlu membeli susu cair, lalu menambahkan es batu, gula, atau madu. Lalu, tambahkan beberapa buah segar yang sudah dihancurkan. Atau, kamu juga bisa menambahkan yoghurt jika mau. Kemudian, kocok hingga semua bahan tercampur rata.

Nah, itulah beberapa contoh makanan 4 sehat 5 sempurna yang simple dan mudah dibuat. Menyiapkan makanan dengan komposisi 4 sehat 5 sempurna yang seimbang terkadang memang memakan waktu lebih lama. Namun, hasilnya tentu lebih baik. Karena, tubuh bisa mendapat asupan penting secara seimbang dari menu makanan tersebut.

Untuk, melengkapi asupan 4 makanan 5 sempurna, jangan lupa untuk mengonsumsi vitamin C dan vitamin B complex demi menjaga daya tahan tubuh lebih kuat dari serangan berbagai macam penyakit.

Share this post


Best Seller Products

has been added to your cart.
Checkout