Inilah Ciri-ciri Penyakit DBD yang Paling Sering Terjadi
Ciri-ciri Penyakit DBD – Masih banyak yang salah kaprah dalam mengenali ciri-ciri penyakit DBD. Mungkin kamu juga sudah tahu bahwa DBD adalah Demam Berdarah dan disebabkan oleh nyamuk Aedes Aegypti. Meskipun begitu, jika kita melihatnya sekilas, seseorang yang menderita DBD tidak jauh berbeda dengan penyakit lainnya seperti demam. Padahal, seseorang yang terkena DBD memiliki ciri khas dibandingkan penyakit lainnya.
Maka dari itu, banyak pasien yang kemudian dirawat di rumah sakit ketika kondisinya sudah cukup parah. Sebelum membahasnya lebih dalam, kita kenali dulu apa itu DBD di bawah ini.
Pengertian Penyakit DBD atau Demam Berdarah
DBD sendiri merupakan singkatan dari Demam Berdarah Dengue. Secara ilmiah, DBD adalah suatu penyakit menular yang berasal dari virus dengue dan berada di dalam nyamuk Aedes Aegypti seperti di poin atas. Oleh sebab itu keberadaan nyamuk jenis satu ini sangat berbahaya untuk manusia.
Fase-fase dalam penyakit DBD
Mungkin kamu juga sudah tahu bahwa pada DBD ini terdapat fase-fasenya. Bisa dikatakan, fase ini merupakan sebuah urutan ketika seseorang yang terkena DBD dari awal hingga sembuh. Secara umum, fase dalam DBD dibagi menjadi tiga bagian. Untuk melihatnya, kamu bisa simak di bawah ini.
- Fase Awal: Untuk seseorang yang mengalami fase awal memiliki ciri khas yang paling sering ditemukan, yakni demam tinggi. Selain itu, pada fase awal ini, juga muncul berbagai tanda-tanda awal seperti muka dan kulit memerah, sakit pada seluruh badan, sakit kepala dan juga selalu mengeluh nyeri otot.
- Fase Kritis: Selanjutnya adalah masuk ke fase kritis. Di bagian ini, sering ditandai dengan suhu tubuh yang mulai turun. Akan tetapi, jangan senang dulu karena pada fase inilah titik rawan pasien bisa sembuh atau tidak.
- Fase Penyembuhan: Jika penderita telah melewati fase kritis, maka masuk ke fase penyembuhan. Pada bagian ini, suhu tubuh kembali naik. Namun, trombositnya akan segera kembali normal dan berangsur pulih.
Ingin membeli suplemen dan multivitamin untuk keluarga ataupun diri sendiri agar sistem imunmu selalu terjaga? Kamu bisa membelinya di Official Store Pyfa Health. Yuk, cek produknya sekarang dan dapatkan diskon menarik setiap pembelian melalui Shopee. Klik banner di bawah ini, ya!
Ciri-ciri Penyakit DBD yang Sering Terjadi
Jika dilihat dari gejalanya, memang penderita demam berdarah sama dengan penyakit lainnya. Contohnya seperti ada demam tinggi, nyeri otot dan sendi, dan ada ruam pada beberapa tubuhnya. Akan tetapi, pada penderita DBD juga ada yang tidak memiliki gejala sama sekali. Hal tersebut yang seharusnya diwaspadai oleh penderita. Beberapa ciri-ciri penyakit DBD adalah sebagai berikut.
1. Demam mendadak tinggi
Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya bahwa demam merupakan salah satu tanda tidak beres pada tubuh. Akan tetapi, pada kasus DBD demam yang terjadi justru secara tiba-tiba. Maka dari itu, beberapa orang terkadang susah membedakan demam biasa dengan demam oleh DBD.
Untuk suhunya pun memiliki perbedaan. Pada kasus penderita DBD, suhu tubuh bisa mencapai 40 derajat Celsius. Bahkan, demam tersebut bisa berlangsung berhari-hari. Apalagi, demam yang diderita oleh penderita penyakit DBD ini umumnya tidak disertai batuk atau flu. Dengan begitu, kita bisa melihat ciri-ciri penyakit DBD dengan mudah.
2. Sakit otot
Bagian selanjutnya adalah sakit otot dan juga sendi. Biasanya, penderita DBD juga sering disertai dengan tubuh yang menggigil dan juga berkeringat dingin. Tidak hanya itu saja, para penderita DBD juga sering mengeluh kesulitan menggerakkan tangan maupun kaki. Di sinilah para penderita akan sangat tidak berdaya.
3. Mual disertai muntah
Beberapa kasus DBD juga terlihat banyak penderita yang mual-mual hingga muntah. Pada bagian perut pun tidak terasa nyaman sehingga penderita sulit makan. Kondisi tersebut bisa terjadi hingga berhari-hari.
4. Mengalami dehidrasi
Ciri terakhir adalah penderita mengalami dehidrasi. Hal tersebut memang paling sering terjadi mengingat penderita DBD mengalami demam tinggi dan sering muntah-muntah. Hal itu pun membuat penderita kehilangan banyak cairan. Untuk kasus dehidrasi ini, biasanya terjadi pada anak-anak.
Itulah beberapa ciri-ciri penyakit DBD yang paling sering terjadi. Semoga artikel ini bisa memberikan manfaat untuk semuanya. Jangan lupa untuk selalu menyediakan multivitamin untuk keluarga dan diri sendiri agar sistem imunmu selalu terjaga. Simak rekomendasi produk multivitamin berikut ini!