Cara Memakai Sunscreen dengan Tepat
Paparan sinar UV berlebihan adalah penyebab kulit terbakar. Untuk mencegah hal ini, penggunaan sunscreen bisa menjadi pilihan yang tepat. Namun, agar manfaatnya optimal, penting untuk menerapkan cara memakai sunscreen yang tepat.
Kulit yang tidak terlindungi dengan baik dari paparan sinar UV berisiko kanker kulit. Oleh karena itu, penggunaan sunscreen penting untuk mencegah kulit terbakar dan mengurangi risiko kanker kulit. Lalu, bagaimana cara memakai sunscreen yang efektif? Berikut informasi selengkapnya.
Ketahui Cara Memakai Sunscreen agar Hasilnya Efektif
Agar perlindungan kulit dari sinar matahari optimal, berikut cara-cara mengaplikasikan sunscreen yang tepat:
- Pilih sunscreen dengan SPF minimal 30. SPF 30 mampu memblokir paparan sinar UV sebanyak 97%, sehingga efektif melindungi kulit dari sinar UV.
- Pilih produk dengan fitur broad spectrum. Produk dengan fitur broad spectrum memberikan hasil yang lebih optimal, karena mampu melindungi kulit Anda dari paparan sinar UVA dan UVB.
- Kocok sebelum diaplikasikan. Cara ini bermanfaat agar kandungan sunscreen tercampur merata, sehingga mampu melindungi kulit dari sinar UV secara optimal.
- Aplikasikan setidaknya dua jari. Untuk perlindungan optimal, aplikasikan sunscreen sebanyak 2 jari di wajah, leher, dada, punggung, lengan, telinga, perut, paha, dan betis.
- Aplikasikan sunscreen 15 menit sebelum beraktivitas. Sunscreen membutuhkan waktu untuk menyerap dan melindungi kulit. Oleh karena itu, aplikasikan sunscreen 15 menit sebelum keluar ruangan agar manfaatnya optimal.
- Pakai sunscreen secara berulang. Meski sunscreen dilengkapi dengan SPF yang tinggi, namun Anda perlu aplikasi sunscreen secara berulang agar kulit tetap terlindungi dari paparan sinar UV.
- Aplikasi sunscreen di tahap terakhir. Pastikan aplikasi sunscreen menjadi tahap terakhir pada sesi skincare Anda. Hal ini bertujuan untuk meningkatkan manfaat sunscreen untuk melindungi kulit dari sinar UV. Jika diaplikasikan sebelum skincare lain, kemampuan sunscreen menjadi berkurang.
Tips Memilih Sunscreen yang Tepat
Sunscreen umumnya dilengkapi dengan beragam bahan kimia yang aktif untuk memblokir paparan sinar UV ke kulit. Ada dua tipe sunscreen, yaitu sunscreen mineral dan sunscreen kimiawi. Kandungan pada sunscreen mineral adalah titanium dioksida dan zinc oksida, sedangkan sunscreen kimiawi adalah avobenzone dan oxybenzone. Kandungan pada sunscreen kimiawi umumnya ringan dan tidak berwarna. Tidak hanya memblokir sinar UVB, beragam jenis sunscreen juga mampu memblokir sinar UVA. Lalu, bagaimana cara memilih sunscreen yang tepat? Berikut beberapa kriteria sunscreen terbaik yang perlu dipenuhi:
- Penambahan bahan aktif. Sunscreen yang baik dilengkapi dengan kandungan yang berbeda sesuai dengan jenis kulit, misalnya kering, berminyak, normal, dan kombinasi.
- Jenis sunscreen. Efek yang dihasilkan sunscreen mineral dan kimiawi berbeda pada kulit.
- Spektrum sunscreen. Sunscreen dengan fitur broad spectrum adalah pilihan terbaik untuk memblokir sinar UVA dan UVB.
- Tekstur dan kekentalan. Sunscreen dengan tekstur gel atau krim bisa diaplikasikan pada kulit normal. Namun, aturan ini tidak berlaku untuk jenis kulit lain.
- Bersifat non-komedogenik. Komedogenik adalah kemampuan menyumbat pori-pori. Oleh karena itu, untuk kulit berjerawat, pilih sunscreen yang bersifat non-komedogenik.
Sun Protection Factor (SPF). Tingkatan SPF sunscreen berbeda-beda, yaitu 15, 30, hingga 50. Semakin tinggi SPF sunscreen, semakin efektif kemampuannya memblokir sinar UV.