Beragam olahraga menurunkan berat badan
Selain pola makan sehat, Anda perlu juga rutin berolahraga agar dapat menurunkan berat badan dengan optimal. Olahraga memberikan manfaat untuk kesehatan tubuh dan meningkatkan daya tahan. Olahraga juga efektif menurunkan berat badan. Ketahui lebih lanjut mengenai olahraga menurunkan berat badan yang tepat.
Olahraga perlu dilakukan secara rutin untuk hasil yang optimal, terutama untuk Anda yang sedang diet. Namun, agar berat badan cepat turun, berikut beberapa olahraga menurunkan berat badan yang direkomendasikan.
Rekomendasi Olahraga Menurunkan Berat Badan yang Tepat
Berikut beragam olahraga menurunkan berat badan yang tepat untuk Anda yang sedang diet:
1. Interval training
Interval training atau high-intensity interval training (HIIT) adalah jenis olahraga yang bertujuan untuk membakar kalori dalam durasi yang pendek. Olahraga ini umumnya dilakukan antara 10-30 menit. Studi yang dipublikasikan oleh Journal of Strength and Conditioning Research pada 2015 menemukan bahwa HIIT efektif membakar 25-30 persen kalori lebih banyak dibandingkan bersepeda, berlari, atau latihan beban. Olahraga ini juga berfungsi untuk mengecilkan perut buncit pada pria dan wanita.
2. Yoga
Yoga bisa menjadi olahraga menurunkan berat badan yang efektif. Olahraga ini bermanfaat untuk membakar kalori dan mengurangi nafsu makan berlebihan. Selain itu, yoga ampuh meningkatkan fokus dan kesadaran, mengurangi stres, dan meningkatkan kualitas tidur.
3. Pilates
Pilates adalah olahraga menurunkan berat badan yang dapat Anda coba. Olahraga ini berfokus pada peningkatan kekuatan tubuh dengan memadukan beberapa gerakan lambat dan pernapasan dalam. Untuk Anda yang masih pemula, lakukan pilates pemula selama 30 menit untuk membakar lebih banyak kalori. Selain itu, pilates bermanfaat untuk memperkuat sendi yang lemah, meringankan nyeri punggung, dan mempercepat pemulihan tubuh yang cedera.
4. Aerobik
Olahraga menurunkan berat badan berikutnya adalah aerobik. Olahraga ini bekerja dengan meningkatkan pernapasan dan denyut jantung. Selain itu, aerobik efektif membakar kalori dan memperlambat kenaikan berat badan. Penelitian yang dipublikasikan dalam jurnal Obesity menemukan kaitan antara aerobik dan penurunan berat badan pada orang yang obesitas. Orang yang melakukan aerobik secara rutin mengalami penurunan berat badan sebanyak 5 persen, yaitu rata-rata pembakaran hingga 600 kalori di setiap sesinya.
5. Naik-turun tangga
Anda juga bisa mencoba naik-turun tangga untuk menurunkan berat badan secara efektif. Penelitian membuktikan bahwa olahraga ini efektif menjaga kesehatan dan mempercepat penurunan berat badan. Naik-turun tangga secara rutin akan membakar kalori lebih banyak dibandingkan olahraga lain.
Selain itu, penelitian dalam Medicine and Science in Sports and Exercise menunjukkan bahwa naik-turun tangga bermanfaat untuk menjaga kesehatan dan kebugaran pada wanita berusia lanjut yang mengalami obesitas, mengontrol tekanan darah, dan meningkatkan kepadatan tulang.
6. Berenang
Tidak hanya menyenangkan, berenang ternyata efektif menurunkan berat badan. Saat berenang, semua otot tubuh bergerak secara aktif, sehingga bisa meningkatkan kekuatan dan massa otot. Proses tersebut juga meningkatkan metabolisme tubuh, sehingga efektif membakar banyak kalori. Berenang selama satu jam bisa membakar setidaknya 700 kalori untuk menyediakan energi, sehingga membuat berat badan cepat turun.