10 Penyebab Telinga Berdenging Sebelah Kiri

telinga berdenging sebelah kiri

10 Penyebab Telinga Berdenging Sebelah Kiri

Telinga manusia bisa saja mengalami gangguan. Seperti telinga berdenging sebelah kiri. Gangguan berupa mendengar bunyi berdenging, atau berdesing, atau berdentum pada telinga tanpa adanya sumber suara eksternal yang jelas. Baik itu yang berlangsung pendek atau sesekali ataupun yang berlangsung dalam jangka waktu yang lama secara terus menerus, bisa disebabkan oleh beberapa hal sebagai berikut.

1. Tinnitus

Tinnitus ialah gangguan pendengaran yang ditandai dengan timbulnya sensasi bunyi seperti berdenging, atau berdesing, atau berdentum yang berlangsung dengan secara terus-menerus ataupun berulang di dalam telinga atau di kepala, meski sebenarnya tak ada sumber suaranya dari luar. Penyebab Tinnitus bisa terjadi akibat adanya paparan suara keras yang pernah dialami, yakni seperti akibat bisingnya suara mesin atau alat musik yang sangat keras apalagi jika itu berlangsung secara sering dan berulang-ulang dalam jangka waktu yang lama,  atau adanya kerusakan saraf pendengaran, atau gangguan sirkulasi darah, atau sebagai efek samping obat-obatan tertentu, ataupun kondisi medis yang lainnya.

2. Infeksi Telinga

Terjadinya Infeksi telinga yaitu seperti otitis media atau otitis eksterna juga bisa menimbulkan gejala telinga berdenging. Infeksi telinga biasanya disertai dengan gejala yang lain yakni seperti nyeri telinga, dan demam, serta keluarnya cairan dari telinga.

3. Penyumbatan Telinga

Adanya penyumbatan pada saluran telinga, seperti akibat cerumen atau penumpukan lilin yang berlebihan atau akibat adanya benda asing misalnya, maka bisa juga menimbulkan denging  pada telinga.

4. Cedera atau Trauma

Akibat cedera atau trauma pada kepala atau telinga ataupun leher juga bisa merusak struktur pendengaran dan lalu menimbulkan denging pada telinga.

5. Efek Samping Obat

Terdapat beberapa obat, yaitu seperti obat jenis antibiotik, dan diuretik, atau obat anti inflamasi nonsteroid (NSAID), yang bisa menyebabkan telinga menjadi berdenging sebagai efek sampingnya.

6. Sakit Gigi dan Rahang

Sakit gigi yang disertai dengan rasa sakit pada bagian kepala serta leher bisa juga menimbulkan telinga berdenging. Hal ini karena kondisi saraf yang terkait dengan pendengaran telah terpengaruh hingga menyebabkan telinga berdenging. Contohnya seperti masalah bruxism atau kebiasaan menggertakkan gigi, ataupun penyakit temporomandibular joint (TMJ) dan lain sebagainya.

7. Penyakit Meniere

Penyakit Meniere ialah gangguan pada telinga dalam yang ditandai dengan adanya gejala seperti telinga berdenging, dan vertigo atau pusing berputar, juga penurunan pendengaran, serta rasa penuh pada telinga. 

8. Tumor Pendengaran

Tumbuhnya tumor pada saraf pendengaran atau struktur yang terkait di telinga sebelah kiri juga bisa menyebabkan telinga jadi berdenging.

9. Stres dan Gangguan Sirkulasi Darah

Timbulnya stres atau depresi serta rasa cemas juga kelelahan ataupun adanya gangguan pada sirkulasi darah juga bisa mengakibatkan telinga jadi berdenging.

10. Usia

Gejala penuaan juga bisa menimbulkan terjadinya telinga berdenging.

Jika mengalami telinga berdenging yang berkelanjutan serta mengganggu, maka sebaiknya segera berkonsultasi ke dokter THT (Telinga, Hidung, Tenggorokan) atau ahli audiologi. Sehingga dapat dilakukan pemeriksaan serta diagnosis guna menemukan penyebabnya. Lalu mendapat penanganan dengan tepat dan benar oleh ahlinya.

Share this post


Best Seller Products

has been added to your cart.
Checkout