Blog

4 Resep Buka Puasa Sederhana dan Praktis yang Bisa Dicoba

Resep Buka Puasa Sederhana dan Praktis – Pada saat bulan Ramadhan tiba, maka semua muslim diwajibkan untuk berpuasa. Tentunya bagi umat muslim, berpuasa di bulan Ramadhan bisa mendatangkan amal kebaikan yang berlipat ganda dibandingkan bulan biasa. Oleh sebab itu, kita harus mempersiapkan diri baik itu secara fisik maupun rohani.

Dalam membuat menu buka puasa, terkadang kita bingung seperti apa makanan yang sederhana dan praktis. Nah, jika kamu bingung, silahkan simak ulasannya di bawah ini.

Resep Buka Puasa yang Sederhana dan Praktis

Inilah empat resep buka puasa sederhana dan praktis. Dengan begitu, kamu bisa tahu menu buka puasa apa saja yang mudah dan praktis dibuat.

1. Tumis Brokoli Saus Tiram

Bahan-bahan:

  • 250 gram brokoli
  • 250 gram jagung muda
  • 200 gram jamur kuping
  • 2 buah cabai hijau
  • 2 siung bawang merah
  • 1 siung bawang putih
  • 2 sdm saus tiram
  • 2 sdt tepung maizena
  • 1/4 sdt garam
  • 1/4 sdt bubuk merica
  • Minyak goreng (secukupnya)

Cara membuat:

  • Silahkan cuci terlebih dahulu semua sayur dan jamur. Setelah itu, potong sayur dan jamur sesuai selera.
  • Selanjutnya, panaskan minyak dan tumis bawang merah serta bawang putih hingga harum.
  • Setelah harum, masukkan brokoli, jagung, dan jamur. Tumis sampai sayur dan jamur agak layu.
  • Beri sedikit air dan juga tambahkan saus tiram. Selanjutnya, aduk rata dan tambahkan tepung maizena.
  • Beri garam dan merica bubuk secukupnya.
  • Masukan cabai hijau yang sudah diiris dan tumis hingga rata.
  • Masak sampai matang dan makanan pun siap disajikan.

2. Sup Jamur Telur Kocok

Bahan-bahan:

  • 3 butir telur ayam
  • 4 cangkir kaldu ayam
  • 1 sdm tepung jagung
  • 1/2 sdt jahe parut
  • 1 sdm kecap
  • 3 batang daun bawang (yang sudah dicincang)
  • 1/4 sdt lada putih
  • 3/4 cangkir jamur enoki atau jamur shitaki

Cara membuat:

  • Pertama, campurkan 1/2 cangkir kaldu ayam dengan tepung jagung hingga larut.
  • Setelah itu, masukkan kaldu ayam, jahe, kecap, bawang hijau, jamur, dan lada putih pada panci.
  • Kemudian, panaskan bumbu tadi hingga mendidih dengan api kecil.
  • Kocok telur dan tuangkan secara perlahan pada sup.
  • Aduk pelan-pelan hingga telur menyebar.
  • Jika sudah, matikan api dan tambahkan beberapa daun bawang hijau yang sudah dicincang.
  • Untuk kamu yang kurang suka pedas, kamu bisa mengurangi jahe menjadi 1/4 sendok teh saja.
  • Sup jamur telur kocok ini pun siap disajikan.

3. Ayam Goreng Bumbu Kuning

Bahan-bahan:

  • 1/2 ekor ayam (potong menjadi 4 bagian)
  • 150 ml air putih
  • 1 buah mata asam jawa
  • Minyak (secukupnya)
  • 6 siung bawang merah
  • 3 siung bawang putih
  • 1 sdm ketumbar
  • 3 butir kemiri
  • 3 cm kunyit
  • 1 lembar daun salam
  • 3 lembar daun jeruk purut (pastikan tidak ada tulang daunnya)
  • Garam (secukupnya)

Cara membuat:

  • Bersihkan ayam terlebih dahulu. Pastikan darah pada ayam benar-benar hilang.
  • Buat bumbu halus dari bawang merah, bawang putih, ketumbar, kemiri, kunyit, daun salam, daun jeruk purut, dan garam.
  • Setelah bumbu halus dibuat, siapkan panci yang sudah ada air.
  • Masukkan air dan bumbu halus tadi dan biarkan dengan api kecil hingga mendidih. Agar bumbu lebih meresap, sebaiknya ditutup.
  • Setelah mendidih, buka tutupnya dan bolak balikan ayamnya. Kemudian, beri asam jawa dan tutup panci kembali.
  • Lanjutkan hingga air di dalamnya hampir habis.
  • Jika airnya sudah sedikit, angkat ayam dan dinginkan.
  • Siapkan minyak dan goreng ayamnya hingga warnanya kuning kecokelatan.
  • Makanan pun siap disajikan.

4. Rolade Tahu

Bahan-bahan:

  • 4 butir telur
  • Garam (secukupnya)
  • 1 buah tahu cina
  • 1 batang daun bawang
  • Minyak wijen dan merica (secukupnya)

Cara membuat:

  • Bagian pertama adalah membuat kulit rolade dengan mencampurkan 3 butir telur dan 1/4 sdt garam, lalu kocok.
  • Kemudian, panaskan wajan dan buat adonan dadar. Jika sudah, sisihkan hingga mendingin.
  • Selanjutnya, masuk ke bagian isi. Haluskan tahu cina dan campur dengan irisan bawang putih serta daun bawang. Aduk hingga rata.
  • Siapkan aluminium foil, lalu letakkan kulit yang dibuat tadi. Kemudian, ambil adonan isi, lalu ratakan. Setelah itu, gulung adonan hingga habis.
  • Langkah berikutnya adalah kukus sampai matang. Jika sudah, makanan pun siap disajikan.

Demikian empat resep buka puasa sederhana dan praktis. Semoga artikel ini dapat memberikan manfaat. Selamat mencoba!

Share this post


Best Seller Products

has been added to your cart.
Checkout