Blog

6 Manfaat Kangkung untuk Ibu Hamil

Manfaat Kangkung untuk Ibu Hamil – Wanita yang sedang hamil harus banyak mengonsumsi makanan-makanan yang bergizi dan bernutrisi tinggi. Sebab, ketika hamil ibu tidak hanya memenuhi nutrisi untuk tubuhnya, tetapi juga memberi asupan nutrisi bagi janin yang sedang dikandungnya. Salah satu jenis makanan yang penting untuk dikonsumsi adalah sayur-sayuran, seperti kangkung.

Ternyata, mengonsumsi sayuran kangkung dapat memberikan berbagai manfaat lho bagi ibu hamil. Mulai dari membantu masalah pencernaan, menjaga kesehatan tulang, hingga menjaga kesehatan janin. Untuk itu, yuk ketahui lebih banyak mengenai manfaat kangkung bagi ibu hamil berikut ini.

Manfaat Kangkung untuk Ibu Hamil

Ternyata, mengonsumsi kangkung memiliki manfaat bagi kesehatan ibu hamil, lho. Apa sajakah itu? Simak penjelasannya berikut ini.

1. Menjaga pembuluh darah tetap sehat

Manfaat kangkung untuk ibu hamil yang pertama adalah untuk menjaga pembuluh darah agar tetap sehat. Mengonsumsi sayur kangkung akan membuat pembuluh darah ibu selama hamil tetap sehat. Pasalnya, pembuluh darah bekerja lebih berat ketika seseorang sedang hamil. Pembuluh darah berfungsi untuk mengalirkan darah ke semua bagian tubuh dan janin.

Kandungan vitamin K yang terdapat pada kangkung penting untuk menjaga sistem pembekuan darah. Tak hanya itu, sayur kangkung pun sangat baik untuk membantu agar bagian rahim tetap sehat.

Baca Juga: 7 Manfaat Bayam untuk Ibu Hamil.

2. Menjaga kesehatan tulang dan gigi

Tahukah kamu bahwa kangkung memiliki kandungan kalsium yang tinggi? Kandungan kalsium pada sayur kangkung yang sangat tinggi sangat baik untuk menjaga kesehatan tulang dan kesehatan gigi.

Manfaat kalsium dalam kangkung tidak hanya pada ibu hamil tapi juga untuk janin dalam kandungan. Karena ibu hamil sangatlah membutuhkan kalsium untuk menjaga agar ibu dan perkembangan janin tetap sehat selama hamil. Jadi, tidak perlu ragu lagi untuk menjadikan kangkung sebagai menu harian ketika hamil, ya.

3. Mencegah anemia

Penyakit anemia juga kerap dialami oleh ibu hamil. Kondisi tersebut tentunya sangat berbahaya, karena tubuh ibu bisa sangat lemah. Maka, mengonsumsi kangkung saat hamil sangatlah baik karena kangkung mengandung zat besi yang sangat tinggi dan dibutuhkan untuk pembentukan sel darah merah. Selain itu, mengonsumsi sayuran kangkung bahkan bisa membuat tubuh lebih berenergi dan tidak terlalu lemah.

Ingin membeli suplemen dan vitamin untuk ibu hamil? Kamu bisa membelinya di Official Store Pyfa Health. Yuk, cek produknya sekarang dan dapatkan diskon menarik setiap pembelian melalui Shopee. Klik banner di bawah ini, ya!

Official Store Pyfahealth

4. Mencegah peradangan

Manfaat kangkung untuk ibu hamil selanjutnya adalah untuk mencegah terjadinya peradangan. Kangkung dapat mencegah peradangan, karena mengandung sedikit asam lemak omega 3. Kandungan tersebut apabila ini diperoleh dari sayuran maka bisa mengatasi nyeri sendi selama hamil dan mencegah gangguan penyakit autoimun.

5. Baik untuk pencernaan ibu hamil

Keluhan masalah pencernaan seperti sembelit kerap dialami oleh ibu hamil. Hal ini merupakan keluhan wajar yang dapat terjadi karena perubahan hormon, yang berefek membuat gerakan usus menjadi lebih lambat. Masalah pencernaan tersebut bisa diatasi dengan mengonsumsi kangkung. Sayuran yang satu ini dapat melancarkan BAB karena mengandung serat yang tinggi. Tak hanya itu, kangkung juga bermanfaat untuk menangani gejala ambeien yang kerap dikeluhkan ibu hamil.

6. Menjaga kesehatan janin

Manfaat kangkung untuk ibu hamil lainnya adalah untuk menjaga agar janin tetap sehat. Karena salah satu cara untuk menjaga kesehatan janin adalah dengan cara ibu harus mengonsumsi makanan yang mengandung vitamin A. Sayur kangkung memiliki vitamin A yang juga sangat tinggi. Kandungan vitamin A yang dimiliki kangkung memiliki fungsi utama untuk janin adalah menjaga kesehatan janin dan meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

Baca Juga: 8 Manfaat Buah Naga untuk Ibu Hamil.

Nah, itulah beberapa manfaat kangkung untuk ibu hamil. Kandungan-kandungan tersebut juga bisa kamu dapatkan dengan mengonsumsi suplemen dan vitamin untuk ibu hamil, lho. Cek produk berikut ini, ya!

Rekomendasi Suplemen dan Vitamin untuk Ibu Hamil

Share this post


Best Seller Products

has been added to your cart.
Checkout