Blog

makanan sehat untuk ibu hamil

5 Makanan Sehat untuk Ibu Hamil

Memenuhi asupan nutrisi selama kehamilan sangat berpengaruh terhadap kesehatan ibu hamil dan perkembangan janin. Untuk memenuhi kebutuhan nutrisi harian, disarankan untuk mengonsumsi makanan sehat untuk ibu hamil. 

Memilih sumber nutrisi yang dibutuhkan ibu hamil sangat penting agar kesehatan ibu dan janin tetap terjaga. Oleh karena itu, ibu hamil disarankan untuk mengonsumsi beberapa makanan sehat untuk ibu hamil berikut:

Makanan Sehat untuk Ibu Hamil

Memenuhi asupan nutrisi yang tepat, baik jenis maupun jumlah, akan sangat berpengaruh terhadap kesehatan ibu hamil dan janin. Terlebih, kebutuhan ibu hamil akan berbagai jenis asupan nutrisi akan bertambah seiring dengan meningkatnya usia kehamilan. Jika pada trimester pertama kehamilan, jumlah kalori yang dikonsumsi tidak perlu ada penambahan, maka memasuki trimester kedua dan ketiga, asupan kalori yang dibutuhkan bisa bertambah menjadi 340-450 kalori per hari. Berikut beberapa jenis makanan yang bisa memenuhi kebutuhan gizi ibu hamil:

1. Brokoli 

Brokoli merupakan salah satu jenis makanan sehat untuk ibu hamil yang disarankan. Hal ini dikarenakan brokoli mengandung beragam nutrisi yang dibutuhkan selama kehamilan, seperti asam folat, kalsium, lutein, dan karotenoid yang baik untuk menjaga kesehatan mata. Selain itu, brokoli juga mengandung vitamin C yang dapat membantu penyerapan zat besi di dalam tubuh, sehingga dapat mencegah terjadinya sembelit dan bayi lahir dengan berat badan rendah.

2. Kacang-kacangan

Jenis makanan untuk ibu hamil yang disarankan lainnya adalah kacang-kacangan, seperti kacang polong, kacang tanah, dan kacang kedelai. Hal ini dikarenakan kacang-kacangan merupakan sumber asam folat, protein, serat, dan kalsium, yang sangat penting untuk kesehatan ibu dan janin, terutama pada trimester pertama.

3. Daging tanpa lemak

Selama kehamilan, ibu hamil membutuhkan zat besi untuk mencegah anemia. Salah satu sumber zat besi yang baik adalah daging tanpa lemak, seperti daging ayam, daging sapi, dan ikan. Zat besi merupakan mineral penting yang berperan dalam pembentukan sel darah merah yang berfungsi untuk mengantarkan oksigen ke semua sel dalam tubuh. Ibu hamil yang kekurangan zat besi pada awal dan pertengahan kehamilan dapat berisiko terkena anemia. Hal ini dapat menyebabkan ibu hamil melahirkan bayi secara prematur atau melahirkan bayi dengan berat badan rendah.

4. Ikan salmon

Makanan sehat untuk ibu hamil lainnya adalah ikan salmon. Ikan salmon merupakan salah satu sumber vitamin hewani yang dibutuhkan selama kehamilan. Ikan salmon mengandung asam lemak omega-3 yang penting untuk perkembangan otak dan mata janin. Selain itu, salmon juga mengandung vitamin D yang baik untuk ibu dan janin. Namun, pastikan ibu hamil mengonsumsi salmon yang sudah dimasak terlebih dahulu dan hindari salmon yang mentah, seperti sushi dan sahimi, karena dapat membahayakan kesehatan ibu hamil dan memengaruhi pertumbuhan janin

5. Telur

Telur juga termasuk salah satu makanan sehat yang baik untuk ibu hamil. Telur mengandung protein, kalori, lemak, vitamin, dan mineral, yang dibutuhkan selama kehamilan. Selain itu, telur juga mengandung kolin, yaitu nutrisi yang berperan penting untuk menjaga kesehatan otak dan perkembangan janin. Namun, pastikan ibu hamil tidak mengonsumsi telur setengah matang, karena berisiko membawa kuman yang dapat membahayakan kesehatan ibu dan janin.

Share this post


Best Seller Products

has been added to your cart.
Checkout