Blog

Cara Mengobati Asam Lambung

4 Cara Mengobati Asam Lambung dengan Bahan Alami

Anda pernah mengalami gejala-gejala seperti mual dan nyeri ulu hati? Anda perlu berhati-hati, karena kemungkinan Anda terkena asam lambung atau GERD (Gastroesophageal Reflux Disease). Anda tidak perlu khawatir, ada banyak cara mengobati asam lambung yang bisa Anda lakukan di rumah.

Selain dua gejala di atas, asam lambung juga dapat ditandai dengan beberapa gejala lainnya, seperti sulit menelan, kurang nafsu makan, serta mulut terasa asam atau pahit. Ingin tahu lebih dalam mengenai penyakit ini? Simak penyebab asam lambung berikut. 

Penyebab Asam Lambung

Belum diketahui penyebab pasti penyebab asam lambung, namun ada beberapa hal yang dapat meningkatkan risiko seseorang terkena GERD. Berikut beberapa di antaranya:

  1. Kebiasaan merokok atau sering terpapar asap rokok.
  2. Kondisi medis tertentu, seperti radang tenggorokan, radang lambung, dan perlambatan gerakan lambung.
  3. Konsumsi makanan dan minuman tertentu, seperti cokelat, kopi, makanan berlemak, serta minuman alkohol secara berlebihan.
  4. Kelebihan berat badan atau obesitas.
  5. Efek samping obat-obatan tertentu, seperti aspirin.

Cara Mengobati Asam Lambung

Jika Anda terkena asam lambung yang bersifat ringan, pada umumnya dapat ditangani sendiri di rumah. Bahan-bahan alami berikut dapat Anda manfaatkan untuk mengobati asam lambung:

  1. Akar Manis

Akar manis atau juga disebut licorice ini dipercaya dapat mengurangi nyeri ulu hati atau heartburn yang diakibatkan oleh GERD. Hal ini dikarenakan adanya kandungan dalam licorice yang berfungsi sebagai antioksidan dan antiradang. Kedua zat tersebut mampu mengurangi peradangan, pembengkakan, serta luka di lambung dan kerongkongan akibat peningkatan asam lambung.

  1. Jahe 

Sifat antiradang dalam jahe secara alami berfungsi untuk meredakan nyeri ulu hati. Selain itu, jahe juga dapat mengatasi beberapa masalah pencernaan lainnya, seperti mual dan perut kembung. Untuk mengobati GERD, Anda bisa mengonsumsi dalam bentuk mentah atau minuman hangat. Bahkan, Anda bisa mendapatkan minuman jahe dengan mudah di pasaran.

  1. Akar Marshmallow

Akar marshmallow memiliki beragam fungsi yang dapat mengatasi asam lambung. Antara lain, menyembuhkan luka pada lambung dan kerongkongan, meredakan batuk, mengatasi infeksi bakteri, serta melindungi dinding lambung, sehingga tidak mudah luka saat terkena asam lambung. Selain itu, akar marshmallow juga berfungsi untuk mengobati konstipasi, diare, nyeri dan pembengkakan di saluran pernapasan, serta peradangan lapisan lambung.

  1. Teh Chamomile

Minuman lainnya yang berkhasiat untuk mengobati asam lambung adalah teh chamomile. Teh chamomile telah digunakan sejak lama sebagai cara alami dan efektif untuk meredakan gejala GERD. Rutin mengonsumsi teh chamomile berkhasiat untuk mengatasi nyeri perut dan ulu hati, mual dan muntah, serta susah tidur.

Selain 4 bahan alami di atas, Anda juga bisa mengatasi gejala asam lambung dengan menerapkan pola hidup sehat, antara lain:

  1. Hentikan kebiasaan merokok dan hindari asap rokok.
  2. Hindari mengonsumsi makanan atau minuman pemicu masalah pada asam lambung secara berlebihan, seperti cokelat, kopi, makanan pedas, dan alkohol.
  3. Tidur yang cukup, yaitu 7-9 jam setiap malam.
  4. Tidur dengan posisi kepala dan dada lebih tinggi.
  5. Hindari menggunakan baju atau celana yang terlalu ketat karena dapat menekan lambung.

Itulah beberapa cara mengobati asam lambung yang bisa Anda lakukan di rumah. Namun, jika asam lambung Anda tidak kunjung membaik, sebaiknya berkonsultasi dengan dokter untuk penanganan yang tepat.

Share this post


Best Seller Products

has been added to your cart.
Checkout